17 Drama Korea dengan Tema Dunia Kerja Perkantoran




Campusnesia.co.id -- Seperti yang pernah penulis sampaikan, salah satu yang menarik dari Drama Korea adalah temanya yang tematik, berbeda satu sama lain dan epik dalam memotret drama di kehidupan nyata.

Salah satu tema favorit penulis adalah drama seputar dunia kerja dan kantor. Di sini penulis bisa membayangkan lucu dan uniknya dunia kerja sekaligus kadang miris dengan segala dinamikanya yang "banyak benarnya". 

Oke, buat sobat campusnesia pecinta drama korea, berikut kami hadirkan drama korea dengan tema dan setting dunia kerja dan perkantoran, apa saja daftarnya? Yuk simak.


1. Rooftop Princess

Alurnya maju mundur, dikisahkan era kerajaan joseon dan karakternya terlempar dalam mesin waktu ke era modern. Dinamika seputar dunia kerja. Rilis tahun 2012 dibintangi oleh Park Yuchun, Han Ji-min, Jeong Yu-mi, Lee Tae-sung, Lee Min-hoJung Suk-won, Choi Woo-shik tayang di tv SBS jumlah episode 20.


2. Radiant Office

Kisah 3 anak magang, betapa tidak mudahnya mencari pekerjaan tetap di korea sekalipun lulusan universitas ternama dengan nilai bagus. Betapa banyak lulusan sarjana yang rela kerja paruh waktu, jadi buat kamu yang mengeluh dengan pekerjaan yang sekarang dijalani, setidaknya bersyukurlah. 

Rilis tahun 2017 dibintangi Go Ah-sungHa Seok-jin, Hoya berjumlah 16 episode tayang di saluran MBC.


3. Revolutionary Love

Tentu saja masih seputar dunia kerja, hanya saja levelnya berpusat pada pekerja paruh waktu bagian kebersihan dan love interestnya adalah anak bos perusahaan yang tidak kompeten. Banyak suguhan drama moralitas, tonton saja.

Dibintangi Choi Siwon personel super junior dan Kang So-ra yang akan sobat temui di misaeng ada juga Gong Myung tayang tahun 2017 dengan 16 episode di saluran TvN karena comedy romance jadi menarik di simak.


4. What's Wrong with Secreatary Kim

Tentang CEO yang perfeksionis yang mendadak mau ditinggal sekretarisnya yang sudah 7 tahun bersama. Awalnya hanya tak ingin mencari sekretaris lain hingga akhirnya alasan sebenarnya adalah cinta.

Lebih banyak komedi, tapi tetap saja unsur drama perkantorannya terasa. Dibintangi oleh 
Park Seo-joon dan Park Min-young tayang 16 episode di tvN rilis tahun 2018.


5. My Mister

Tidak tahu kenapa ya, TVN itu kalau membuat drama akhir-akhir ini serius dan berat banget, my mister ini contohnya. Tema tentang perebutan kekuasaan di ssbuah perusahaan dibumbui drama cinta dan perselingkuhan. Berat sih menurut penulis dan tentu saja tetap membuat penasaran untuk diikuti hingga episode akhir.

Dibintangi Lee Sun-kyunIU yang juga penyanyi ada juga Lee Ji-ah tayang 16 episode tahun 2018 kemarin.


6. My Golden Life

Ini drama korea dengan jumlah episode terpanjang yang pernah penulis tonton. Drama putri yang tertukar versi korea dengan bumbu perkantoran dan tentu saja tema susahnya mencari kerja di korea bahkan untuk para sarjana. 

Dibintangi oleh Park Si-hoo, Shin Hye-sunLee Tae-hwan, Seo Eun-soo tayang 50 episode di saluran KBS dan seru.


7. Misaeng

Dari tahun rilisnya ini cukup jadul karena sudah sejak tahun 2014 lalu, tapi setelah menonton episode 1 membuat semakin penasaran hingga artikel ini ditulis baru sampai episode 6.

Kalau tema besar di drama perkantoran lain tentang susahnya sarjana mencari kerja, bayangkan di misaeng menyajikan perjuangan anak muda lulusan SMA yang masuk ngerinya dunia kerja. 

Pelajaran yang bisa diambil adalah tentang kejujuran, ketulusan, kerja keras serta kemauan untuk belajar menjadi lebih baik. Dibintangi si imut  im Si-wanLee Sung-min , Kang So-ra, Kang Ha-neul, Byun Yo-han, Kim Dae-myung, Shin Eun-jung, Park Hae-joon berjumlah 20 episode tayang di tvn. Nimkati aja.


8. She Was Pretty


Drama ini menceritakan tentang kisah cinta Hye Jin dan Sung Joon. Awalnya saat kecil mereka berteman baik dengan tampang Sung Joon kecil yang gendut dan Hye Jin yang cantik.

Namun, suatu hari Sung Joon harus pindah ke Amerika bersama orang tuanya dan tak dapat bertemu lagi dengan Hye Jin. Setelah itu, Sung Joon kembali ke Korea dan mengatur pertemuan dengan Hye Jin dan berharap dapat bertemu.

Sayang, saat akan bertemu, Hye Jin mengurungkan niat. Sebab, penampilannya kini telah berubah, tak secantik dulu. Sedangkan, Sung Joon telah tumbuh menjadi pria tampan.

Ia pun meminta temannya untuk menggantikan dirinya. Namun, takdir berkata lain karena mereka berdua akhirnya dipertemukan dalam perusahaan yang sama.

Sejumlah nama besar ada dalam drama ini sebut saja pemeran utama Hwang Jung-eum sebagai Kim Hye-jin, Park Seo-joon sebagai Ji Sung-joon, Go Joon-hee sebagai Min Ha-ri dan penampilan spesial Choi Siwon sebagai Kim Shin-hyuk yang kocak habis.

Ditayangkan melalui saluran tv MBC, She Was Pretty disajikan sebanyak 16 episode sejak 16 September - 11 November 2015.

Hal yang Menarik bagi saya karena drama She Was Pretty ini bertema dunia jurnalistik majalah yang sedang menghadapi ancaman bangkrut akibat era digital. Jadi bisa belajar seluk beluk dan intrik di dunia media cetak majalah. Park Seo Joon tampil dengan baik.


9. Ad Genius Lee Tae Baek


Tayang tahun 2013 yang dibintangi oleh Jin Goo, Park Ha-sun, Jo Hyun-jae dan Han Chae-young. Berlatar belakang di bidang yang mematikan dari iklan di mana kreativitas dan persaingan hidup berdampingan, drama ini adalah tentang kisah sukses dari Lee Tae-baek yang tidak diunggulkan yang berjuang dalam perjalanan untuk menjadi orang iklan terbaik dalam bisnis ini. Serial televisi ini disiarkan di KBS2 dari tanggal 4 Februari hingga tanggal 26 Maret 2013 pada hari Senin dan Selasa pada pukul 21:55 untuk 16 episode.

Suka banget dengan penampilan dan chemistry antara Jon Goo yang memerankan Lee Tae-Baek dengan Park Ha-Sun yang memerankan Baek Ji-Yoon. Hal lain yang saya suka adalah pesan moral serta kisah-kisah probono di setiap episodenya. Ada saja ide iklan yang out of the box dalam setiap episode yang membuat wow.

Jika kamu anak agency atau bekerja di industri kreatif, drama Ad Genius Lee Tae Baek sangat rekomended untuk ditonton.



10. Introverted Boss 
Drama ini ni memang mengisahkan Eun Hwan-ki (Yeon Woo-jin), CEO di salah satu perusahaan yang sangat tertutup dan pendiam. Penyebabya adalah masa lalunya yang cukup menyakitkan. Sampai akhirnya dia bertemu dengan pegawai baru di kantornya bernama Chae Ro-woon (Yeon Woo-jin),  yang riang dan ceria. Akhirnya keduanya jatuh cinta dan Hwan-ki pun menjadi orang yang lebih terbuka dan mau berinteraksi. Berkat kisah cinta manis antara Hwan-ki dan Ro-woon.

Tayang sejak 16 Januari hingga 14 Maret 2017 sebanyak 16 episode di saluran KBS. Menarik sih bosnya cerdas namun pemalu sedang sekretarisnya humoris dan rada ceroboh, selamat menonton.



11. Radio Romance


Mengisahkan Song Geu-Rim ( Kim So-Hyun ) bekerja sebagai asisten penulis program radio. Ibunya menjadi buta saat Song Geu-Rim berusia 14 tahun. Setelah itu, dia sering mendengarkan radio dengan ibunya. 

Hal ini menyebabkan Song Geu-Rim menjadi penulis program radio, tapi dia tidak berbakat dalam menulis. Program radionya DJ ( U-Kwon ) tiba-tiba meninggalkan Korea dan Song Geu-Rim kehilangan pekerjaannya di stasiun penyiaran radio. 

Sementara itu, PD Lee Gang ( Yoon Park ) kembali ke Korea dari India. Terkadang dia bertindak gila, tapi pada umumnya dia pandai dalam pekerjaannya. Lee Gang menyarankan kepada Song Geu-Rim bahwa jika dia bisa memberi Ji Soo Ho ( Yoon Doo-Joon ) sebagai DJ program radio, dan menjadi penulis utama program radio mereka. Ji Soo-Ho adalah aktor papan atas. 

Dia dan orang tuanya terlihat sangat bahagia, namun nyatanya mereka hanya bertindak sebagai keluarga yang bahagia. Ji Soo-Ho menderita depresi dan dia tidak bisa tidur tanpa minum pil tidur.

Song Geu-Rim terus mendekati Ji Soo-Ho untuk mengambil posisi DJ, tapi dia menolak. Dengan pendekatan Song Geu-Rim yang antusias dan tulus, Ji Soo-Ho menerima. Tayang pada tanggal 29 Januari 2018 di KBS2



12. Search: WWW


Drama ini berkisah tentang tiga wanita karier, yaitu Bae Ta-mi (Im Soo-jung), Cha Hyeon (Lee Da-hee) dan Song Ga-kyeong (Jeon Hye-jin). Mereka bekerja di dua perusahaan portal web kompetitif terkemuka, yaitu Unicon dan Barro. Bae Ta-mi, yang sebelumnya bekerja di Unicon, bersama dengan Cha Hyeon, berusaha menjadikan Barro sebagai perusahaan portal web nomor satu di Korea. Namun, Song Ga-kyeong, yang bekerja di Unicon, berusaha dengan segala cara untuk mempertahankan Unicon di posisi teratas.

Berbagai intrik dan masalah dalam pekerjaan turut mempengaruhi kehidupan pribadi masing, begitu pun sebaliknya.

Dibintangi oleh Im Soo-jung sebagai Bae Ta-mi (Tammy), Lee Da-hee sebagai Cha Hyeon (Scarlett), Jeon Hye-jin sebagai Song Ga-kyeong, Jang Ki-yong sebagai Park Morgan, Lee Jae-wook sebagai Seol Ji-hwan, Ji Seung-hyun sebagai Oh Jin-woo.

Tayang sejak 5 Juni - 25 Juli 2019 disaluran  tvN sebanyak 16 episode. Jika She Was Pretty bercerita tentang dunia kerja perkantoran redaksi majalah, Radio Romance tentang media dan jurnalistik tetapi di bidang radio, Search: WWW bererita dengan intrik di perusahaan mesin pencari atau search engine layaknya persaingan antara Google dan yahoo. 

Ketiga drama ini bertema media, hal tersebut menjadi alasan saya menonton ketiga drama ini, relate habis dengan saya yang punya media online Campusnesia.co.id he he.



13. Drama Korea Start-up


Drama Start Up ini bercerita tentang anak muda yang penuh ambisi untuk mewujudkan impian mereka. Dal Mi yang bermimpi menjadi orang sukses seperti Steve Jobs. Membutuhkan uang 90.000 dollar untuk membuka usahanya, ia membutuskan untuk keluar dari bangku kuliah dan mulai bekerja sambilan.

Disisi lain, Do San adalah pendiri Samsan Tech, yang telah berumur 2 tahun namun usahanya tidak berjalan cukup baik. Do San adalah cinta pertama Dal Mi. Mereka pun saling menyemangati satu sama lain dalam mengejar impian mereka. 

Sedangkan Han Ji Pyeong adalah pimpinan dari perusahaan start up SH Venture Capital. Won In Jae juga seorang pimpinan perusahaan start up yang terlahir dari keluarga kaya, namun mampu membuktikan kalau dirinya dapat sukses tanpa melihat background keluarganya. Dia adalah wanita karir yang penuh ambisi dan bertalenta.

Penasaran bagaimana mereka dipertemukan, bagaimana perjuangan masa muda mereka, baca reviewnya di sini >> Sinopsis Start-Up, Drama Korea Baru Bae Suzy dan Nam Joo Hyuk bertema Bisnis Teknologi.



14. HUSH!




Hush merupakan drama adaptasi novel dengan judul Silence Warning (2018) yang ditulis oleh Jung Jin Young, sedangkan naskah drama akan ditulis oleh Kim Jung Min dan disutradarai oleh Choi Kyu Shik. Drama ini dijadwalkan mulai tayang pada 11 Desember menggantikan More Than Friends, mengisi slot drama Jumat-Sabtu di saluran JTBC.

Hush menceritakan tentang Han Joon Hyuk (Hwang Jung Min) yang merupakan seorang reporter senior dengan keinginan membangun keadilan. Namun kini ia menghadapi konflik antara kenyataan dan idealisme karena masalah pribadinya sebagai ayah dan suami. 

Lee Ji Soo (Yoon A) merupakan seorang pegawai magang di perusahaan penerbitan surat kabar yang berani dan kompetitif. Ia mengalami berbagai proses pendewasaan diri dan dilema akan realitas dan idealisme selama menjalani karirnya. Ji Soo merupakan junior Joon Hyuk dan banyak belajar dari seniornya tersebut.

Masalah yang terjadi dalam drama ini menggambarkan bagaimana pekerja kantoran pada umumnya menjalani keseharian dan harus menjaga etika kerja.

Pemeran HUSH
Hwang Jung-min yang tahun ini juga membintangi film laga keren berjudul Deliver Us from Evil berperan sebagai Han Joon-hyuk wartawan senior di Harian Korea, karena sebuah berita yang menyudutkan seorang temanya hingga bunuh diri, dari wartawan idealis kini berubah menjadi wartawan yang masa bodoh dan terkenal dengan berita sampah clickbait.

Im Yoon-ah sebagai Lee Ji-soo anak magang di Harian Korea dan kebetulan pembimbingnya adalah Han Jooh Hyuk, yang banyak orang tidak tahu, Ji Soo adalah anak dari teman Han yang bunuh diri karena berita tendensiusnya.

Nama-nama besar turut membintangi drama ini seperti Son Byong-ho sebagai Na Sung-won, Kim Won-hae sebagai Jung Se-joon, Park Ho-san sebagai Uhm Sung-han dan Lee Seung-joon sebagai Kim Gi-ha.



15. She Would Never Know



Menemukan drama yang mungkin tidak banyak dinotice oleh banyak orang tapi relate habis saat menonton adalah sesuatu yang menyenangkan, seperti menemukan mutiara ditumpukan jerami. Pernah gak sih mengalami hal seperti itu? 

Demikian juga ketika saya mulai nonton She Would Never Know episode 1 dan 2 yang akhirnya memutuskan, ok akan saya tonton hingga selesai.

Membawa premis hubungan cinta dengan rekan kerja sekantor yang nampaknya bukanlah hal wajar dan patut disembunyikan dalam budaya kerja korea dan seluk beluk pekerjaan para produk development produk kosmetik, bagi kamu penyuka drama dunia kerja bisa jadi referensi watch list akhir pekan.

Sejak episode pertama tanpa basa-basi konflik utamanya sudah ditampilkan, Yoon Song-ah berpacara dengan brand managernya yang tanpa ia duga ternyata sedang mempersiapkan pernikahan dengan adik bosnya.

Sementara Chae Hyun-seung adalah asisten song-ah yang diam-diam menaruh hati sebagai pemuja rahasia sejak pandangan pertama. Hatinya hancur ketika tahu orang yang dipujanya berpacaran dengan sang bos namun ia juga tahu bahwa sang bos akan menikah dan bermaksud memberi tahu Song ah agar tidak semakin terpuruk.

Saya tidak mau fokus membahas bagian persleingkuhannya karena menurut saya kurang menarik, hal yang membuat saya bertahan menonton setidaknya hingga 8 episode ini karena merasa relate saja dengan Chae Hyun-seung dan perjuangannya mengungkapkan perasaanya.

Mencintai seseorang secara diam-diam bukanlah hal yang mudah, menahan diri untuk tidak mengucapkan "aku cinta kamu, mau gak jadi hidup bersamaku" dan memilih melakukan banyak hal agar orang yang dicintai selalu dalam keadaan terbaik kapanpun di manapun.

Susah dijelaskan dengan kata-kata, tetapi seneng saja dengan adegan-adegan kecil dan receh saat Chae Hyun-seung berkorban untuk Song Ah, memberikan bantuan kecil, mengambilkan sesuatu, menemani dan hal-hal sepele lainnya. Paling penting adalah memasang badan agar orang lain tidak menyakiti orang yang kita cintai.

Terlepas karena alasan jatuh cinta, diceritakan Chae hyun seung yang merupakan asisten Song Ah jadi produktif dan berprestasi dalam pekerjaannya karena ia ingin memberikan hasil terbaik dan membuat sang atasan sekaligus secret admirenya bangga dan bahagia.

Kalau selama ini kita sering mendengar stigma bahwa Bucin identik dengan kegiatan negatif dan kontraproduktif, coba deh nonton She Would Never Know mungkin bisa memberi sudut pandang lain dan berfikir ulang, Bucin bisa juga jadi produktif ya.

Sebagai penutup, ya ini mah cuma drama jadi jangan dianggap serius ya guys, tetap rekomended sebagai hiburang melepas penat setelah bekerja sepekan dan kalau kalian nyari drama yang tidak banyak dinotice orang tapi bagus atau lagi menyukai teman sekantor secara diam-diam, She Would Never Know musti banget kamu tonton.



16. Monthly Magazine Home



Bertema real-estate drama ini mengisahkan tentang Ja Sung yang merupakan seorang CEO sukses karena investasi real-estate yang ia mulai dari nol. Ia orang yang dingin dan kurang peduli pada lingkungannya, fokus utamanya adalah menghasilkan keuntungan dengan rumah. Sedangkan Young Won sejak pertama bertemu dengan Ja Sung memiliki hubungan yang kurang baik karena Ja Sung yang menjadi pemilik baru rumah sewanya menyusruh Young Won pindah dengan paksa. Namun tak disangka Young Won malah bergabung dengan penerbitan yang dipimpin Ja Sung, ia menjadi editor yang didekte untuk menulis artikel dengan tujuan untuk menjual barang klien mereka. 

Setelah Ja Sung banyak terlibat dengan Young Won yang tidak sepaham dengannya, ia mulai merasakan emosi yang tak biasa. Dimulai dari kasihan dengan keadaan Young Won yang mengingatkan pada masa lalunya hingga kesalahpaham diantara keduanya yang terus menerus terjadi, membuat hubungan mereka terus memanas hihi.

Meski drama ini dikemas dengan banyak unsur komedi, namun kita juga dapat mengambil kiat-kiat berhemat yang dijelaskan Ja Sung nih.



17. The Interest of love

Drama tahun 2023 tayang di JTBC dan Netflix diperankan oleh Yoo Yeo Seok dan Mun Ka Yeong berlatar di kantor cabang Bank KCU.

Ha Sang Su dan Ahn Yu Seong kurang komunikasi dan sering salah paham hingga akhirnya gagal jadian.

Satu sama lain masih saling tertarik hingga akhirnya bersama setelah melalui jalan berliku.



Itu tadi sobat campusnesia, 17 drama korea dengan tema dunia kerja dan perkantoran yang pernah penulis tonton. kalau ditanya apa yang paling menarik, jawaban penulis adalah "seru kali ya bertemu jodoh di tempat kerja ha ha..". Ada referensi lain? Tulis di kolom komentar ya. Sampai jumpa.




Penulis: Nandar
Korean Drama Enthusiast


Artikel Terkait

Previous
Next Post »