Local Pride, Kenalan dengan KASMINO Produsen Excavator asal Tembalang Semarang



Campusnesia.co.id - Ngomongin local pride, biasanya identik dengan brand fashion atau sepatu yang memang lagi Hype, sebut saja merk sneakers Nah Project yang dikenakan pak Jokowi atau Compass yang sering hilang di pasaran.

Selain fashion dan sneakers, ada juga lho karya anak bangsa yang membanggakan di bidang lain misalnya manufacturing. Masih segar diingatan kita tentang tv tabung rakitan ramah kantong karya pak Kusrin asal Karang Anyar Jawa Tengah, sempat viral karena dibakar Kejaksaan, tapi justru dikagumi oleh pak Jokowi dan diundang ke istana.

Kali ini Campusnesia akan mengangkat kisah produk karya anak bangsa yang tak kalah membanggakan dari dunia alat berat. Sebuah brand bernama KASMINO yang menghasilkan Excavator Mini, Excavator Tambak, Mini Molen dan Mini Loader.

Kasmino digagas oleh pak Kasmin Supriyadi, warga Nirwanasari Tembalang Semarang, dengan bekal ilmu yang dipelajari saat di bangku kuliah di Polines beliau membuat sebuah alat peraga mekanisme hidrolik untuk sekolah pada tahun 2012.

Pak Kasmin pernah bekerja di sebuah perusahaan di Jakarta yang bergerak di bidang servis hidrolik industri. Sejak tahun 2005, beliau memilih berhenti bekerja di tempat tersebut dan merintis usaha sendiri. Banyak usaha yang pernah dilakoni dari jasa parut kelapa dan suplier santan, tahu bakso merk Srikandi dan air isi ulang sambil terus mengembangkan Kasmino.

“Waktu itu ada pengusaha yang tahu saya sering servis alat berat, terus ada yang coba pesan. Itu tahun 2012 untuk alat peraga,” ujar pak Kasmin asal Cilacap ini.

Berawal dari situ masuk sebuah pesanan excavator untuk alat peraga sekolah dan mulai berdatangan pesanan produk Excavator Mini, Excavator Tambak, Mini Molen dan Mini Loader.

“Kalau dari segi kepentingannya, bahan yang saya pakai yang asli Indonesia mungkin hanya 30% saja. Yang asli Indonesia itu ragangan (rangka) dan silinder. Kita memang masih tertinggal, motor hidrolik ini yang buat baru Polandia. Kabel ini Italia. Seharusnya sudah ada pengembangan pusat teknologi alat berat, biar tidak impor,” tambahnya. 

Contoh produk hasil kreasi Kasmino adalah ekskavator mini tipe PC 70. Di Kasmino bisa dibeli dengan harga sekitar Rp250 juta, jika dibandingkan dengan produk luar negeri, tipe yang sama harganya bisa dua kali lipat lebih. Bahkan untuk jenis Mini Loader sudah bisa dibawa pulang hanya dengan kisaran harga Rp150 juta saja.

Untuk membuat alat seberat kurang lebih 500 kilogram itu, pak Kasmin mengerjakannya dalam waktu 1,5 sampai 3 bulan. Dibantu oleh empat orang asisten, mereka mengerjakannya secara manual sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama.



Nama brandnya sendiri, diambil dari nama beliau, agar seperti nama Jepang, diberi O. pak Kasmin berharap brandnya bisa berjajar dengan Sumitomo, Nagano, atau lainnya dengan nama itu juga Indonesia banget.

Lewat PT Aberindo Prima Persada, pak Kasmin menjelaskan bahwa ini adalah Perusahaan yang bergerak dalam rintisan alat berat Indonesia merk “Kasmino” seperti Excavator. Excavator merupakan alat berat yang paling komplek sehingga bisa disebut induknya alat berat. 

Jika Excavator sudah dikuasai maka alat berat yang lain akan lebih mudah untuk dikembangkan. Misi kami adalah menyediakan alat berat yang dapat mengurangi ketergantungan terhadap kebutuhan alat berat produk luar negeri

Melansir dari situs alberindo.com hingga saat ini sudah ada 5 produk yang ditawarkan dan bisa dipesan yaitu:

1. Excavator Tambak












2. Mini Excavator

3. Unit Peraga

4. Mini Loader












5. Mobile Molen

Bagi sobat yang butuh produk dari Kasmino bisa langsung datang ke workshopnya di Kawasan Industri Wijaya Kusuma, Gedung Galeri lantai 1 Sentra Logam Semarang Blok C nomer 06 bisa juga via whatsapp di nomer 082136359707. 

Di tempat ini selain produksi juga menerima kunjungan industri dari sekolah dan kampus yang sedang KKL, setiap bulan silih berganti pelajar dan mahasiswa yang datang untuk PKL, untuk sobat yang kebetulan sedang cari tempat PKL atau KKL dan berhubungan dengan alat berat atau hidrolik bisa nih di KASMINO.

Demikian tadi sobat Campusnesia, artikel kita kali ini tentang Local Pride, Kenalan dengan KASMINO Produsen Excavator asal Tembalang Semarang. Semoga bermanfaat, yuk support local pride kita guys, sampai jumpa.


Penulis
Nandar



Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon