Tim KKN Undip Desa Sendangmulyo Gelar Pelatihan Pembuatan Nugget Ikan dan Siomay Udang sebagai Diversifikasi Produk Olahan Laut




Campusnesia.co.id -- Desa Sendangmulyo, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang (26/07) – Mahasiswa KKN Tim II UNDIP melaksanakan pelatihan membuat olahan makanan berbahan dasar seafood. Kegiatan yang dilaksanakan disalah satu rumah ibu PKK di Desa Sendangmulyo diikuti oleh sekitar 20 ibu-ibu PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga). 

Pelatihan diisi oleh mahasiswa KKN yaitu Vinny Dwi Octaviati dan Fiska Irsina Nadhila dari Fakultas Peternakan dan Pertanian. Mereka memberikan penjelasan umum serta demo masak mengenai nugget ikan dan siomay serta mengenai perencanaan penjualan dan produksi produk tersebut. 


Program ini dilatarbelakangi oleh melimpahnya hasil laut di desa tersebut dan masih sedikitnya produk olahan yang dihasilkan dari masyarakat Desa Sendangmulyo. Tujuan pelatihan ini untuk memberikan inovasi baru kepada warga agar dapat memiliki wawasan lebih tentang diversifikasi pangan dan kewirausahaan. 

Pelatihan yang diberikan mulai dari kandungan pada makanan, alasan memilik nugget ikan dan siomay sebagai produk kewirausahaan dan proses pembuatannya juga dijelaskan mengenai omzet yang didapat dari hasil penjualan produk. Sesusai penyampaian materi dan demo masak, ibu-ibu PKK juga ikut mempraktekkan pembuatan nugget ikan dan siomay. Kegiatan ini ditutup dengan makan nugget ikan dan siomay hasil demo masak bersama seluruh ibu-ibu PKK. Kegiatan ini juga mendapatkan antusiasme besar dari ibu-ibu PKK. Hal itu dapat dilihat dari keaktifan mereka bertanya. 

Sumber: Tim KKN Desa Sendangmulyo

Artikel Terkait

Previous
Next Post »