Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Ju Ji-hoon. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan
Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Ju Ji-hoon. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan

Review Drama Korea Anna, Ketika Bae Suzy jadi Wanita Tukang Bohong

0
 


Campusnesia.co.id -  Bae Suzy baru saja kembali ke layar kaca dalam sebuah drama berjudul Anna yang tayang eksklusif di platform Coupang Play. Penampilannya yang sukses besar dalam drama Start Up membuat penonton berekspektasi tinggi dalam peranya yang baru ini.

Coupang adalah sebuah perusahaan perdagangan elektronik Korea Selatan yang berbasis di Seoul, Korea Selatan, dan terinkorporasi di Delaware, Amerika Serikat. Didirikan pada 2010 oleh Bom Kim, perusahaan tersebut meluas menjadi pasar daring terbesar di Korea Selatan.

Coupang Play adalah aplikasi nonton streaming yang berisi tentang film, drama, dan video Korea. Coupang Play pun sudah bisa di download dan diinstal gratis melalui google play store atau app store.


Sinopsis drama korea Anna
Semuanya dimulai dengan kebohongan sederhana. Kebohongan itu membuat Yu-Mi (Bae Suzy) menjalani kehidupan yang sama sekali berbeda. Suaminya adalah Ji-Hun (Kim Joon-Han). Dia adalah pria yang ambisius, yang mengejar kehidupan yang berorientasi pada tujuan. Yu-Mi berteman dengan Ji-Won (Park Ye-Young). Ji-Won adalah satu-satunya orang yang dapat dipercaya dan diandalkan oleh Yu-Mi.

Sementara itu Hyun-Joo (Jung Eun-Chae) menikmati kehidupan superiornya, tanpa pertimbangan atau kebencian kepada orang lain.

Drama Anna merupakan drama yang diangkat berdasarkan novel "Chinjeolhan Yibangin" oleh Jung Han-A diterbitkan 13 Oktober 2017 oleh Munhakdongne. Syuting untuk serial drama ini dimulai pada 15 Oktober 2021.

Drama korea Anna tayang setiap Jumat di Coupang Play.


Pemeran drama korea Anna
Bae Suzy sebagai Yumi

Jung Eun-chae sebagai Hyeon-ju

Kim Jun-han sebagai Ji-hoon

Park Ye-young sebagai Ji-won

Kim Jung-young sebagai Hong-joo

Choi Yong-Jin sebagai Lee Sang-Ho

Heo Hyeong-Gyu sebagai Kang Jae-Ho


Poster drama korea Anna



Trailer drama korea Anna




Review Drama Korea Anna, Ketik Bae Suzy jadi Wanita Tukang Bohong
Sejauh ini sudah ada 4 episode dengan rata-rata durasi setiap episodenya kurang lebih  jam. Kesan pertama menonton drama ini layaknya sedang menonton film festival atau art house.

Scorring sederhana, banyak adegan yang bahkan tanpa musik latar, pengambilan gambar yang grande dan artistik lainnya.

Dari sisi cerita bisa dibilang cukup cepat transisi dari tahun ke tahun peristiwa yang dialami si Lee Yu Mi dari ia yang dijari piano dan bahasa inggris oleh istri tentara inggris, masa smp saat tak mau berhenti les balet, serta masa sma popularitas, kepandaian, cita-cita masuk universitas dan skandal pacaran dengan guru muda yang membuatnya harus pindah sekolah ke seoul 4 bulan menjelang kelulusan.

Satu sisi penonton diajak simpati dengan kehidupan Yu Mi dan kehidupan keluarganya yang jauh dari kata cukup, ia harus stragling dalam menjalai kehidupan serta meraih impian.

Namun satu sisi penonton dihadapkan pada moral isu, dimana Yu Mi berulang kali mengambil tindakan yang mestinya tidak ia ambil dengan berbohong kepada orang tua, teman dan orang-orang terdekatnya.

Pendekatan dan formula penulis Jung Han-A dan Lee Joo-Young memang tidak biasa. Umumnya formula drama klasik si karakter utama yang hidup susah akan perpegang teguh pada prinsipnya hingga mendapat pertolongan dari karakter lain serta dukungan moral penonton. Dalam drama Anna karakter Yu Mi digambarkan sebagai sosok yang tak pikir panjang mengambil kesempatan, rela berbohong demi gengsi dan lain sebagainya.

Puncaknya ketika ia tak kuat terhadap perlakuan keluarga kaya Lee Hyun-Joo tempat ia menjadi pembantu, alih-alih resign dan cari pekerjaan lain ia justru membawa lari sejumlah uang dan passport majikannya.


Cerita selanjutnya mengingatkan kita pada film poluler asal Korea Selatan yaitu Parasite, Yu Mi nekat mengganti nama menjadi Lee Anna dan hidup penuh kepalsuan dengan mengaku berlatar berlatar belakang pendidikan lulusan Yale dan NYU untuk melamar kerja sebagai guru privat.

Kepaiawaian Yu Mi atau Lee Anna KW dalam menyamar sangat menyakinkan sehingga orang-prang yang ditemui percaya, efek deg-degkan terjadi pada penonton saat khawatir dan menebak akankah kebohongan Yu Mi akan terbongkar.

Nekat Yoo Mi memasuki dunia perguruan tinggi sebagai dosen seni dan dipanggil profesor padahal kuliah S 1 saja tidak, tidak sampai di situ ia berhasil menikahi seorang CEO muda yang sedang naik daun dan berambisi ingin jadi walikota, luar biasa.

Konflik mulai muncul setelah sekian tahun ia berjumpa kembali dengan Lee Hyun-Joo yang secara tak sengaja tingga di Sky Castle yang sama dan sebuah surat dari perguruan tinggi nyasar ke rumahnya.

Perseteruan dimuali, Lee Hyun Joo yang ayahnya nampak bangkrut memeras Yu Mi uang milyaran akan ulahnya yang menyamar dan menjadi Lee Anna serta mengancam akan membongkar sandiwara  Yu Mi ke sang suami.

Yu Mi tak punya pilihan, dalam posisinya yang selalu berada di tepi jurang dengan identitas yang bisa terbingkar kapan saja jadi bom waktu.

Scene lain, sahabatnya Han Ji-Won yang dahulu adalah teman seasrama mulai sadar berdasar informasi dan kepingan puzle dari seniornya Kang Jae-Ho yang pernah nyaris tertipu oleh Yu Mi saat hendak ke Amerika ia menyusuri seetip informasi masih antara percaya tidak percaya sang sahabat dan adik kelasnya adalah penipu ulung yang sedang di puncak popularitas dan di ujung tanduk.

Entah bagaimana drama ini akan berjalan dan berakhir, dari sisi pendekatan dan formula patut diacungi jempol. Penonton diabawa dalam suasana kebatinan Yu Mi dan Moral Kompas yang membingungkan haruskan empati atau tidak pada sang karakter utama, semua jadi abu-abu dan tidak jelas benar salahnya.

Akhirnya tamat sudah, salah satu drama keren yang diperankan bae Suzy, rasa khawatir dan deg-degan dis etiap episode apakah kebohongan Anna akan terungkap akhirnya terjawab.

Pertama ia sudah muak dengan kelakuan Hong Jo yang memerasnya, hingga tiba hari dimana mereka harusnya bertemu di rumah lawas Han Jo tepat Yu Mi pernah bekerja.

Namun ketika Yu Mi melintas ada banyak polisi dan wartawan di depan rumah Han Jo dan muncul berita bahwa wanita tersebut meninggal diduga bunuh diri setelah minum alkohol.

Awalnya penonton mengira pelakunya adalah Yu Mi, namun belakangan diketahui bahwa pelakunya adalah Ji Hoon suami Lee Anna yang juga kesal karena ditelpon dan diperas oleh Han Jo.

Yu Mi syok dengan fakta tersebut, ia juga diintimidasi oleh suaminya setelah tahu bahwa selaa ini Lee Anna adalah Yu Mi seseorang yang bahkan tidak pernah kuliah, mengambil data dan kehidupan Lee Anna yang asli.

Upaya Yu Mi membongkar kejahatan sang suami, mulai dari bisnisnya, kekerasa pada karyawan hingga fakta bahwa Ji Hoon punya istri Im Seo Yon yang dibunuh dan seorang anak (mohon maaf) berkebutuhan khusus yang ditinggalkan demi citra dan karir politiknya.

Upaya itu digagalkan oleh tim Ji Hoon, termasuk laporan khusus yang ditulis oleh wartawan Ji Won sahabat Yu Mi karena ditolak oleh jaksa yang bersekongkol dengan Ji Hoon.

Puncaknya, pasca kemenangan Ji Hoon dalam pemilihan walikota Seoul, ia mengajak Yu Mi ke Amerika untuk berlibur namun ternyata dibalik semua rencana itu Ji Hoon ingin meleyapkan Yu Mi.

Yu Mi tak mau kalah, dalam perjalanan di amerika yang sepi, Ji Hoon menabrak tiang listrik, Yu Mi mengambil paspor dan membakar mobil suaminya dan menghilang.



Penulis
Nandar

Daftar Upcoming List Film Korea Tahun 2022 Paling Dinanti

0



Campusnesia.co.id - Tahun 2021 sudah dipenghujung dan tahun 2022 sudah hampir menyapa, bagaimana kabarnya sobat Campusnesia? semoga yang belum baik jadi baik dan yang sudah baik jadi semakin baik, amin.

Sambil menunggu sunrise tahun baru, kami punya informasi menarim tentang Film korea yang bakal tayang ditahun 2022, semoga tahun baru ini kita bisa kembali ke bioskop dengan nyaman untuk mencari hiburan.

Apa saja? ini dia upcoming Film Korea yang akan tayang di tahun 2022.


1. Film The Policeman's Lineage 2022

Merupakan adaptasi dari novel Jepang "Keikan no Chi" karya Joh Sasaki, film ini digarapan oleh  sutradara Lee Kyu Man. The Policeman's Lineage dijadwalkan rilis pada 5 Januari 2022. Film berdurasi 119 menit ini diditribusikan oleh Acemaker Movie Work 

Park Gang Yoon (Cho Jin Woong) adalah kepala tim investigasi yang menangani kejahatan serius. Timnya memiliki catatan penangkapan yang tak tertandingi. Park Gang Yoon memprioritaskan melakukan penangkapan.  Untuk itu, dia tidak keberatan menggunakan cara ilegal untuk mendapatkan informasi.

Choi Min Jae (Choi Woo Sik) adalah seorang perwira polisi pemula. Dia adalah orang yang berprinsip.  

Untuk mendapatkan dokumen rahasia tentang almarhum ayahnya, ia menerima misi untuk memantau Park Gang Yoon dan mengumpulkan informasi tentang urusan korupsinya.  Dia kemudian bergabung dengan tim Park Gang Yoon.

Trailer Film Korea The Policeman's Lineage



2. Film Special Cargo 2022

Dijadwalkan juga akan rilis pada 5 Januari 2022, Special Cargo diproduksi oleh sutradara sekaligus penulis naskah Park Dae Min (Seondal: The Man Who Sells the River, 2016). Film bergenre kriminal aksi ini akan diditribusikan oleh Next Entertainment World.

Eun Ha (Park So Dam) adalah sopir khusus untuk pengiriman.  Dia memberikan apa pun atau siapa pun dengan harga yang tepat.  Tingkat keberhasilannya adalah 100%, tetapi dia terlibat dalam kecelakaan pengiriman yang tidak terduga. 

Trailer Film Korea Special Cargo



3. Film The Pirates 2: Goblin Flag

Dijadwalkan rilis pada Januari 2022, film yang merupakan sequel dari The Pirates 1 (2014) ini digarap oleh penulis naskah yang sama yaitu Chun Sung Il (L.U.C.A The Begining, A Millionaire On The Run,) dengan sutradara yang berbeda, yaitu Kim Jung Hoon (The Accidental Detective dan Petty Romance).

Sebuah pencarian terjadi di atas lautan untuk menemukan harta karun yang hilang dari keluarga kerajaan Goryeo, yang menghilang tanpa jejak.

Woo Moo Chi (Kang Ha Neul) pernah menjadi pemimpin sekelompok bandit, tapi dia sekarang tinggal di kapal bajak laut dengan tangan kanannya Kang Seob (Kim Sung Oh). Hae Rang (Han Hyo Joo) adalah pemimpin bajak laut di kapal bajak laut. Dia memiliki Mak Yi (Lee Kwang Soo), So Nyeo (Chae Soo Bin) dan Han Goong (Sehun) dan Akwi (Park Ji Hwan).

Para perompak menemukan diri mereka melawan Bu Heung Soo (Kwon Sang Woo) untuk memulihkan harta yang hilang.

Trailer Film Korea The Pirates 2: Goblin Flag





4. Film The Outlawas 2 Round Up 2022

Pada Minggu 7 November 2021, Trailer sekuel dari film The Outlawas yang dimainkan oleh Ma Dong Seok telah dirilis.

The Outlaws 2 merupakan sekuel The Outlaws yang rilis pada 2017 selain Ma Dong Seok ada pula Yoon Kye Sang yang berperan sebagai polisi dan mafia.

Ma Dong Seok akan mengulangi perannya sebagai Ma Seok Do, dan dia akan bergabung dengan lawan mainnya Choi Gwi Hwa, Heo Dong Won, Ha Jun, dan Park Ji Hwan.


4. Film Gentleman 

Dijadwalkan rilis pada Mei 2022, film ini digarap oleh sutradara Kim Kyoung Won yang sebelumnya menyutradarai film The Artist: Reborn (2017).

Getleman mengisahkan Ji Hyun Soo (Ju Ji Hoon), seorang pemilik agen detektif swasta, yang dijebak karena pembunuhan. Dia mencoba untuk membersihkan dirinya dari tuduhan palsu. Lebih buruk lagi, dia terlibat dalam kasus besar. Ji Hyun Soo bekerja sama dengan Jaksa Kim Hwa Jin (Choi Sung Eun) untuk membersihkan namanya.


5. Film Kingmaker
Kim Woon-Bum (Sol Kyung-Gu) adalah seorang politikus dari partai oposisi. Dia bercita-cita menjadi presiden negara. Seo Chang-Dae (Lee Sun-Kyun) adalah ahli strategi yang sangat baik. 

Dia bergabung dengan staf kampanye pemilihan Kim Woon-Bum dan Kim Woon-Bum memenangkan pemilihan berturut-turut. Akhirnya, Kim Woon-Bum terpilih sebagai calon presiden untuk partai oposisi. Selama pemilihan presiden yang sengit, sebuah ledakan terjadi di rumah Kim Woon-Bum. Seo Chang-Dae dicurigai sebagai pelakunya.

Sol Kyung-gu sebagai Kim Woon-beom, Lee Sun-kyun sebagai Seo Chang-dae, ahli strategi politik, Yoo Jae-myung sebagai Kim Young-ho, Jo Woo-Jin sebagai Direktur Lee, Park In-hwan sebagai Kang In-san, Bae Jong-ok sebagai Hee-ran.

Lee Hae-Young sebagai Lee Han-Sang, Kim Sung-oh sebagai Sekretaris Park, Seo Eun-soo sebagai Soo-yeon, staf pendukung, Kim Sae-byuk sebagai Myung-sook, Park Hyoung-soo sebagai Jeong-hyeon, Jeon Bae-soo sebagai asisten Lee.

Jung Woo-hyuk sebagai Kepala Staf Gabungan, Yoon Kyung-ho sebagai Tn. Kim, politisi dari partai penguasa, Lee Hwa-ryong sebagai anggota parlemen oposisi, Yoon Se-woong sebagai sekretaris Kim Woon-beom, Kim Joo-ryoung, Son Kyung-won sebagai juru kampanye Partai Demokrat Baru.

Tayang tanggal 26 Januari 2022. Film Kingmaker juga membahas tentang perpanjangan masa jabatan presiden 3 periode pada tahun 1960an di korea selatan.



6. Film Yaksha Ruthless Operations

Kang-In (Sol Kyung-Gu) memimpin tim operasi NIS rahasia di Shenyang, Cina. Julukannya adalah Yacha, yang mengacu pada hantu ganas yang mengganggu atau membunuh orang. Kang-In adalah pria berdarah dingin. 

Dia mencapai tujuannya dengan menggunakan segala cara yang diperlukan. Sementara itu, Ji-Hoon (Park Hae-Soo) adalah seorang jaksa di Kantor Kejaksaan Distrik Pusat Seoul. 

Dia mengikuti hukum apa pun yang terjadi. Dia diturunkan ke Shenyang, Cina. Di sana, Ji-Hoon muncul melawan Kang-In.

Pemeran Sol Kyung-Gu - Ji Kang-In, Park Hae-Soo - Han Ji-Hoon, Yang Dong-Geun - Kepala Bagian Hong, Lee El - Hee-Won, Song Jae-Rim - Jae-Kyu dan Jin Young - Jung-Dae.

Film Yaksha Ruthless Operations tayang di Netflix tanggal 8 April 2022 


7. Film In Our Prime

In Our Prime judul lain Isanghan Naraeui Suhakja, Mathematician in Wonderland adalah sebuah film drama Korea Selatan tahun 2022 yang disutradarai oleh Park Dong-hoon. 

Film yang dibintangi Choi Min-sik, Kim Dong-hwi, Park Byung-eun, Park Hae-joon dan Jo Yun-seo adalah kisah kelas khusus matematika antara dua orang buangan: seorang ahli matematika jenius dengan masa lalu yang tersembunyi dan seorang siswa yang membutuhkan. menyerah pada matematika. Itu dirilis secara teatrikal pada 9 Maret 2022.

Pemeran Choi Min-sik sebagai Lee Hak-sung, Kim Dong-hwi sebagai Han Ji-woo, Park Byung-eun sebagai Kim Geun-ho, Park Hae-joon sebagai An Gi-cheol, Jo Yun-seo sebagai Park Bo-ram, Tang Jun-sang sebagai Lee Tae-yeon, putra Lee Hak-sung, Kim Won-hae, Joo Jin-mo, Kang Mal-geum sebagai ibu Han Ji-woo.


8. Film Hot Blooded
Hot Blooded judul lain The Boiling Blood adalah sebuah film kriminal Korea Selatan tahun 2022 yang disutradarai oleh Cheon Myeong-kwan, dan berdasarkan pada novel tahun 2016 dengan judul yang sama karya Kim Un-su. 

Film ini dibintangi oleh Choi Min-sik, Kim Dong-hwi, Park Byung-eun, Park Hae-joon dan Jo Yun-seo. Itu dirilis secara teatrikal pada 23 Maret 2022.

Pemeran Jung Woo sebagai Park Hee-soo, Kim Kap-soo sebagai Son, Choi Moo-sung sebagai Yong-gang, Ji Seung-hyun sebagai Chul-jin, Lee Hong-nae sebagai Ah-mi, Yoon Ji-hye sebagai In-sook, Lee Sung-woo sebagai Jung-bae, Jung Yung-joo sebagai Nyonya Yoon.

Durasi 120 menit tayang pada 23 Maret 2022.


9. Film Serve the People

Serve the People Inmineul Wihae Bongmuhara adalah sebuah film drama romantis Korea Selatan tahun 2022, yang ditulis dan disutradarai oleh Jang Cheol-soo dan dibintangi oleh Yeon Woo-jin, Ji An, Jo Sung-ha dan Kim Ji-chul. 

Berdasarkan novel eponim oleh Yan Lianke, itu menggambarkan romansa antara Mu Gwang, seorang prajurit teladan, dan Su-ryun, istri muda dari komandan divisi dan konflik batin Mu Gwang. Film berlatar negara sosialis fiksi yang mirip dengan Korea Utara pada 1970-an, dirilis secara teatrikal pada 23 Februari 2022 di Korea Selatan.

Sinopsis serve the People sutradara film tersebut mengatakan, "Pemimpin tertinggi telah memberikan tugas kepada prajurit yang tertulis pada tanda untuk melayani rakyat, dan telinga jelai yang diukir di sebelahnya melambangkan panen yang melimpah dan bintang merah melambangkan a. 

masa depan yang cemerlang. Komandan divisi lebih menghargai tanda ini daripada kehidupan. Dan dia mengatakan hal yang sama kepada Mu-gwang, yang pertama pergi bekerja. Su-ryun menggunakan tanda ini untuk membuat keretakan dan memperlebar kesenjangan. Bahasanya revolusi digantikan oleh bahasa keinginan. Ia menjadi media cinta.

Pemeran Yeon Woo-jin sebagai Mu-gwang, Ji An sebagai Soo-ryeon, Jo Sung-ha sebagai Komandan Divisi, Kim Ji-chul sebagai Komandan Kompi, Park Jung-eon sebagai istri Instruktur, Woo Ju-bin sebagai Prajurit veteran, Han Min-yeop sebagai Pengemudi, Jang Hae-min sebagai istri Mu-gwang, Han Il-gyu sebagai komandan batalion.


10. Film Air Murder

Air Murder judul korea Gonggisarin adalah film Korea Selatan mendatang yang ditulis dan disutradarai oleh Jo Yong-sun. Film yang diangkat dari novel Gyun karya So Ji-won, yang membahas tentang bencana disinfektan pelembab udara yang benar-benar terjadi di Korea, dijadwalkan akan dirilis pada 22 April 2022. 

Tayang tanggal 22 April 2022, film Air Murder menggambarkan perjuangan mengungkap realitas penyakit mematikan yang muncul di musim semi dan menghilang di musim panas, senjata kematian yang melayang di udara dan membawa kematian ke Republik Korea.

Pemeran Kim Sang Kyung sebagai Jung Tae Hoon Seorang dokter yang kehilangan istrinya karena penyakit paru-paru yang tidak diketahui dan bahkan membahayakan putranya.

Seo Young-hee Han Gil-joo Istri Tae Hoon, Lee Sun-bin sebagai Han Young-joo Adik perempuan Gil-joo, seorang jaksa di Kantor Kejaksaan Distrik Seoul yang menjadi pengacara setelah kematian adiknya.

Yoon Kyung-ho sebagai Seo Woo-shikManager di perusahaan produsen disinfektan humidifier.

Kim Jung-tae sebagai Hyeon-jong Seorang pemilik pusat mobil yang kehilangan seluruh keluarganya dalam sekejap karena penyakit paru-paru yang tidak diketahui.Lee Yoo-jun sebagai Yang Gye-jang Rekan Young-joo di Kantor Kejaksaan Distrik Seoul.


11. Film The Novelist's 
The Novelist's Film judul korea Soseolgaui Yeonghwa adalah sebuah film drama hitam putih Korea Selatan tahun 2022 yang ditulis dan disutradarai oleh Hong Sang-soo. 

The Novelist's Film yang dibintangi oleh Lee Hye-young dan Kim Min-hee, digambarkan sebagai film yang, "merayakan keindahan pertemuan kebetulan, sambil berbicara tentang pentingnya keaslian dalam dunia perfilman yang tidak jujur" oleh direktur eksekutif Carlo Shatrian dari Festival Film Internasional Berlin ke-72, yang ditayangkan perdana di bagian kompetisi pada 16 Februari 2022. 

Ini adalah tahun ketiga berturut-turut Hong Sang-soo diundang ke festival tersebut. Film tersebut memenangkan Hadiah Grand Jury Silver Bear di festival tersebut, yang merupakan ke-4 untuk film sutradara Hong Sang-soo. Ini akan dirilis secara teatrikal di Korea Selatan pada 21 April 2022.

Pemeran Lee Hye-young sebagai novelis Jun-hee, Kim Min-hee sebagai Gil-soo, aktris Jo Yoon-hee, Seo Young-hwa, Kwon Hae-hyo, Gi Ju-bong, Park Mi-so, Ha Seong-guk.


12. Film Korea Anchor  2022

Anchor adalah film thriller misteri Korea Selatan mendatang yang disutradarai oleh Jung Ji-yeon yang dibintangi oleh Chun Woo-hee, Shin Ha-kyun dan Lee Hye-young. Ini dijadwalkan untuk rilis pada 20 April 2022. 
Dijadwalkan tayang pada 20 April 2022, sinopsis Seorang informan misterius memanggil Se-ra, jangkar papan nama stasiun penyiaran, memintanya untuk menyelidiki secara langsung dengan mengatakan bahwa dia (informan) akan dibunuh.


13. Film Korea 2022 The Girl on a Bulldozer
The Girl on a Bulldozer bahas a korea Buldojeoe Tan Sonyeo adalah sebuah film Korea Selatan tahun 2022 yang disutradarai oleh Park Yi-woong, dibintangi oleh Kim Hye-yoon, Park Hyuk-kwon, dan Oh Man-seok. 

Ini bercerita tentang seorang putri yang menggali keberadaan ayahnya setelah kecelakaan mendadak. Itu dirilis secara teatrikal pada 7 April 2022 durasi 112 menit.

Sinopsis Gadis 19 tahun Hye-young, menggali kebenaran tersembunyi tentang kecelakaan mobil mendadak ayahnya dan bentrok dengan dirinya sendiri untuk melindungi rumah dan saudara laki-lakinya.

Pemeran Kim Hye-yoon sebagai Goo Hye-young, Park Hyuk-kwon sebagai Bon-jin, ayah Hye-young, Oh Man-seok sebagai Choi Young-hwan, Yesung sebagai Go Yoo-seok, seorang detektif yang bertanggung jawab atas kecelakaan Bon-jin, Park Si-woo sebagai Hye-jeok, adik Hye-young.


14. Film Korea 2022 Decision to Leave 
Decision to Leave atau judul dalam bahasa korea Heeojil gyeolsim adalah film misteri Korea Selatan mendatang yang disutradarai oleh Park Chan-wook yang juga menyutrdari film korea laris The Handmaiden tahun 2016, dibintangi oleh Tang Wei dan Park Hae-il.

Pada bulan April 2022, film tersebut terpilih untuk bersaing memperebutkan Palme d'Or di Festival Film Cannes 2022.

Sinopsis ceritanya tentang seorang detektif jatuh cinta pada seorang janda misterius setelah dia menjadi tersangka utama dalam penyelidikan pembunuhan terbarunya.

Pemeran film Decision to Leave diantaranya Tang Wei sebagai Seo-rae, Park Hae-il sebagai Hae-jun, Lee Jung-hyun sebagai Jung-an, Go Kyung-pyo sebagai Soo-wan dan Park Yong-woo sebagai Ho-shin.

Film ini diproduksi oleh Moho Film, dan dibiayai dan didistribusikan oleh CJ Entertainment. Ini memulai fotografi utama pada Oktober 2020.

Dalam sebuah wawancara Oktober 2021, Park menyatakan bahwa film tersebut sedang memasuki tahap pascaproduksi, tetapi dengan tanggal rilis yang tidak pasti.

iklan


15. Film Korea Tahun 2022 Broker 


Broker adalah film drama Korea Selatan mendatang yang disutradarai oleh Hirokazu Kore-eda yang dibintangi oleh Song Kang-ho, Bae Doona, Gang Dong-won, dan Lee Ji-eun. 

Film ini berkisah tentang karakter yang terkait dengan kotak bayi, yang memungkinkan bayi diturunkan secara anonim untuk dirawat oleh orang lain. Broker dijadwalkan untuk rilis pada Juni 2022.

film Broker tersebut terpilih untuk bersaing memperebutkan Palme d'Or di Festival Film Cannes 2022.

Pemeran film Broker diantaranya Song Kang-ho sebagai Sang-hyeon, Bae Doona sebagai Soo-jin, Gang Dong-won sebagai Dong-soo, Lee Ji-eun sebagai So-young dan Lee Joo-young sebagai Detektif Lee.

Film ini diumumkan pada 26 Agustus 2020, dengan Song, Bae, dan Gang akan dibintangi, dengan judul kerja yang dilaporkan sebagai Baby, Box, Broker atau hanya Broker.

Kore-eda mulai mengerjakan film tersebut sekitar lima tahun sebelumnya, untuk bekerja dengan Song and Gang, dengan siapa ia berkenalan di berbagai festival, dan dengan Bae, yang membintangi Air Doll 2009 milik Kore-eda.

Pada Februari 2021, Lee Ji-eun diumumkan telah bergabung dengan para pemain. Pada bulan Maret 2021, dilaporkan bahwa Lee Joo-young telah bergabung dengan para pemeran. Pengambilan gambar utama berlangsung dari 14 April hingga 22 Juni 2021.


16. Film Korea Tahun 2022 HUNT

Hunt dalam bahasa korea berjudul Heonteu, adalah film aksi mata-mata Korea Selatan mendatang yang disutradarai oleh Lee Jung-jae dalam debut penyutradaraannya, dibintangi oleh Lee dan Jung Woo-sung. Film tersebut diundang ke bagian Pemutaran Tengah Malam non-kompetitif di Festival Film Cannes 2022.

Pada 1980-an, ketika kediktatoran militer mencapai puncaknya, Park Pyong-ho (Lee Jung-jae) dan Kim Jeong-do (Jung Woo-sung), agen utama Badan Keamanan Nasional memburu kepala mata-mata Korea Utara di Selatan, sambil menjadi semakin sadar akan kebenaran gelap negara mereka sendiri.

Film ini dibintangi oleh Lee Jung-jae sebagai Park Pyung-ho, Jung Woo-sung sebagai Kim Jung-do. Jeon Hye-jin sebagai Bang Joo-kyung, Heo Sung-tae sebagai Jang Cheol-seong, Go Yoon-jung sebagai Jo Yoo-jeong. Kim Jong-soo, Jung Man-sik. Akan ada Penampilan khusus, Ju Ji-hoon, Kim Nam Gil, Jo Woo-jin dan Park Sung-woong.

Film ini pertama kali dikenal sebagai film berjudul Namsan di mana Lee Jung-jae memutuskan untuk mengambil peran utama pada tahun 2017 dan harus membatalkan produksi sebelum syuting karena berbagai keadaan. Kemudian Lee sendiri menyempurnakan naskahnya dan mempersiapkan diri selama 4 tahun. Selain menyutradarai, membintangi, dan berkontribusi pada skenario, ia juga ikut memproduseri film tersebut.

Syuting dimulai pada 8 Mei 2021 dan berakhir pada 13 November 2021.

Film ini akan tayang perdana di Festival Film Cannes ke-75 pada Mei 2022. Film ini dijadwalkan akan dirilis di bioskop pada musim panas 2022.


Itu tadi sobat Campusnesia, info seputar Daftar Upcoming Film Korea Tahun 2022 Paling Dinanti. Untuk daftar film lainnya akan segera kami tambahkan, nantikan updatenya jadi jangan lupa pantengin terus Campusnesia.co.id terutama halaman Entertainmenntya.



Penulis:
Ika Shintya


===
Baca Juga:


Upcoming search film korea terbaru 2022 rating tinggi, drama korea terbaru januari 2022,film korea terbaik, film korea rating tertinggi, film korea terbaru zombie, rekomendasi film korea romantis, film korea terbaik netflix, film korea terbaik 2021,

Detail dan Review Drama Korea Jirisan 2021 tentang Pendakian Gunung dan Tim SAR Jagawana

0
 



Campusnesia.co.id  - Setelah berakhirnya drama korea Hometown Cha-cha-cha dengan terungkapnya 3 misteri desa Gongjin dan pasangan Pak Hong Bu Hye Jin ke pelaminan, TvN langsung mengisi slot sabtu minggu dengan drama yang gak kalah ditunggu oleh para fans.

Drama yang saya maksud berjudul Jirisan, tayang di saluran TvN dan aplikasi streaming iQIYI bisa ditonton secara Freemium, gratis dengan iklan, gak apa-apalah ya yang penting legal.

Plot Jirisan bergaya maju mundur, untuk sobat yang bingung membedakan mana present day atau masa sekarang dan flashback atau masa lalu, perhatikan lebar layar, kalau full lebar artinya plot sedang bercerita masa sekarang dan kalau menciut berarti sedang flashback ke masa lalu. 

Kisah Jirisan berdasarkan wawancara penulis Kim Eun-hee dengan pekerja taman nasional. Kim menyatakan dalam sebuah wawancara, "Pada awalnya, ketika saya menulis Jirisan, ceritanya tidak berfokus pada penjaga hutan. 

Saya lebih tertarik pada cerita tentang pendaki gunung. Namun, saya kemudian lebih penasaran pada pekerjaan penjaga hutan setelah mewawancarai mereka." Jirisan juga dikatakan mengingatkan pada film Amerika, Cliffhanger, yang dirilis pada 1993.

Total biaya produksi Jirisan ₩32 miliar (~US$27,4 juta). Pada 2020, iQIYI memperoleh hak distribusi luar negeri dengan nilai lebih dari ₩25 miliar, sekitar 80% dari biaya produksi.

Jirisan dalam bahasa Hangul: 지리산; Hanja: 智異山; RR: Jirisan; lit. Mount Jiri adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2021 yang menampilakan Jun Ji-hyun, Ju Ji-hoon, Sung Dong-il, dan Oh Jung-se. 

Seri tersebut ditayangkan perdana di tvN setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 21.00 (WSK) mulai 23 Oktober 2021 dan tersedia untuk penonton internasional melalui iQIYI. Digarap oleh sutradara Lee Eung-bok bakal tayang sebanyak 16 episode.


Sinopsis Drama Korea Adventure Jirisan 2021

Berlatar belakang pemandangan Gunung Jiri, yang menjulang tinggi, menggambarkan kisah penjaga hutan dan petugas Taman Nasional Jirisan lainnya yang mendaki melalui daerah gunung yang misterius dan belum dijelajahi, mencoba menyelamatkan penyintas dan pendaki yang tersesat. 

Drama ini berpusat pada misteri yang mengelilingi banyak pengunjung gunung; mereka yang datang untuk membunuh, dan mereka yang datang untuk mengakhiri hidup mereka.

Pemeran Drama Korea Adventure Jirisan 2021

Jun Ji-hyun sebagai Seo Yi-kang dan Kim Do-yeon sebagai Seo Yi-kang muda, penjaga hutan dengan posisi tertinggi di taman nasional yang secara naluriah tahu cara menavigasi jalur pegunungan. 

Pengalamannya membuatnya cukup berpengetahuan untuk melacak pejalan kaki yang tersesat hanya berdasarkan sehelai daun atau rumput. Dia kemudian menjadi rekan dan orang kepercayaan Hyun-jo.

Ju Ji-hoon sebagai Kang Hyun-jo, lulusan akademi militer yang pernah naik pangkat kapten. Setelah mengalami insiden mengerikan di gunung, dia memutuskan untuk menjadi seorang penjaga hutan. Dia menyimpan rahasia mendalam yang hanya dia curahkan kepada rekannya, Yi-kang.

Sung Dong-il sebagai Jo Dae-jin, kepala kantor cabang taman nasional dan menghabiskan sebagian besar hidupnya bekerja sebagai penjaga taman nasional. Ia adalah seorang yang jujur dan memiliki rasa tanggung jawab yang kuat untuk pekerjaannya dan melihat nyawa bawahannya sebagai tanggung jawabnya.

Oh Jung-se sebagai Jung Goo-young, seorang penjaga hutan yang sangat realistis yang hidup dengan moto, "Saya perlu menjaga diri saya sendiri sebelum saya bisa menjaga orang lain". Karena itu, dia memastikan untuk mengambil semua hari liburnya, melakukan pekerjaannya tepat waktu, dan menghilang tepat setelah dia selesai bekerja.

Jo Han-chul [ko] sebagai Park Il-hae, pemimpin tim penjaga hutan, Joo Min-kyung sebagai Lee Yang-sun, Go Min-si sebagai Lee Da-won, penjaga hutan baru.



Poster Drama Korea Adventure Jirisan 2021






Trailer Drama Korea Adventure Jirisan 2021



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 1
Sebelum mulai review, saya ingin memberikan ucapan salut untuk TvN, beragam tema telah diangkat jadi drama, ada yang serius, ada yang simpel tapi ngena macam my mister, komedi bahkan absurd seperti vincenzo dan pegasus market, kali ini dengan Jirisan mereka mengangkat kisah para Ranger, SAR atau Jagawana gunung Jirisan berjibaku menyelamatkan para pendaki yang tersesat dan hilang dengan balutan misteri.

Bertabur bintang aktor-aktor dari drama terbaik TvN ikut serta dalam Jirisan, sebut saja Jo Han-Chul yang baru saja selesai tampil dalam Hometown Cha-cha-cha, Oh Jung-Se dari drama Its Okay but It's Okay to Not Be Okay, Sung Dong-Il dari Hospital Playlist dan tentu saja Ju Ji-Hoon dari Kingdom.

Episode pertama penonton sudah disuguhi dengan aksi Seo Yi-Gang dan Kang Hyun-Jo mencari dan berusaha menyelematkan seorang anak yang hilang ketika mendaki di gunung Jirisan bernama Yeom Seung-Hun, berlatar tahun 2018.

Ia datang ke gunung untuk nostalgia kenangan bersama ayah dan ibunya saat kecil pernah mendaki bersama dan berfoto di kebun bungan liar.

Awalnya sang kapten menyuruh semua tim untuk menghentikan pencarian karena badai dan tenggat waktu 30 jam sejak dilaporkan hilang sudah hampir habis, waktu ini jadi estimasi apakah seseorang yang dilang di gunung bisa bertahan hidup atau tidak.

Dalam perncarian, Kang Hyun-Jo yang merupakan anak baru di Jagwana Jirisan dan merupakan hari pertamanya berhasil menemukan tas ransel di Seung Hun, berbekal keyakinan dan "penglihatan aneh" Kang Hyun Jo nekat balik lagi ke puncak mencari sang anak hilang yang ternyata Yi gang juga sudah melakukannya.

Happy ending,  Seung-Hun berhasil ditemukan berlindung di antara batu besar sesaui "penglihatan" Hun Jo.

Menjelang akhir episode 1, waktu berjalan ke setting tahun 2020, tim jagawana sedang menghentikan pencarian terhadap seroang lelaki tua yang telah hilang sebulan sejak dilaporkan.

Pada saat yang bersamaan datanglah Yi Gang yang dalam kondisi menggunakan kursi roda, memberi petunjuk agar tim sekali lagi mencari di daerah dekat air terjun, si pendaki berhasil ditemukan sayang sudah dalam keadaan tinggal tulang belulang dikenali dari gantungan kunci di tasnya dengan tertera nama pendaki.

Ternyata, dalam satu episode, drama Jirisan sudah dapat dengan plot, pasca event di awal episode, Yi Gang dan Kyun Jo pernah mendaki saat salju turun untuk mencari pendaki yang hilang, naas keduanya mengalami kecelakaan, YiGang nampaknya tidak bisa berjalan dan Kyun Jo terbaring koma di rumah sakit.

Apa yang sebenarnya terjadi? nantikan revew episode 2.


Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 2
Kyun Jo kembali mengungkap sebuah kasus orang hilang di gunung jirisan, kali ini seorang ahli tanaman hias dan taman bernama Hong Sang-Gyu yang telah dilaporkan hilang setahun silam.

Berawal saat ia sedang latihan di hari libur, mengambil jalur area terlarang untuk sipil yang disebut lembah Mujin, di sini banyak vegetasi berupa pohon pinus dan jadi favorit trek para pendaki ilegal.

Kyun jo bertemu seroang pria bernama Kim Gi-Chang yang mengaku sedang mencari sang ayah yang hilang dan belum ditemukan jasadnya, emang khun jo orang yang polos dan baik hati berniat membantu orang tersebut.

Saing sangka jadi rumit ketika terungkap fakta bahwa orang tersebut adalah penjahat, rentenir yang menyebabkan si ahli tanaman hias hilang setahun silam akibat di dorong ke jurang.

Si pembunuh berusaha mencari jasad korbanya karena ada tas berisi uang jutaan won yang tadinya adalah upah untuk mencari dan menebang pohon pinus ilegal untuk taman.

Di samping alasan tersebut juga karena, tas si pembunuh yang berisi identitas ikut hilang saat kejadian, ia tak tak ingin kejahatannya terbongkar.

Kyun Jo ternyata tak sepolos itu, naas saat hendak menangkap si pembunuh justru menyerangnya dengan pisau, saat dalam kondisi kritis, ia mengikuti pita kuning yang biasanya jadi tanda para pendaki ilegal dan membawanya nyaris di ujung jurang tebing.

Sambil menahan rasa sakit, ia kembali mengingat "penglihatannya" ternyata apa yang ia lihat adalah kejadian yang ia alami sekarang bukan penglihatan orang lain, jadi teringat film Next yang dibintangi oleh Nicholas Cage ia bisa melihat kejadian beberapa waktu yang akan datang sehingga bisa meng-antisipasinya, tapi nampaknya kemampuan Kyun Jo tidak demikian, ia melihat masa depan yang akan ia alami tapi tak bisa dihindari,apa yang akan terjadi maka terjadilah.

Yi Gang menyelidiki dengan datang ke rumah pendaki yang hilang dan bertemu dengan sang Putri bernama Hong Young-Mi, di sini awal terbongkar penjahat yang mengaku sebagai anak pendaki yang hilang, bersama tim dari jagawana Jirisan dan polisi ia berhasil menangkap pelaku tersebut dan menyelamatkan Khun Jo yang terluka hingga pingsan akibat serangan belati si pembunuh.l

Yi Gang awalnya hendak menyerah mencari jasad si pendaki yang hilang, namun ia teringat bagaiman sedihnya sang nenek dan ia sendiri saat kehilahan orang yang dicintai, pencariannya di lembah Mujin membuahkan hasil, diantara pohon pinus dan bebatuan ditemukan tengkorak dengan tas sesuai diskripsi pendaki yang hilang, yup ditemukan, sang putri alm. pendaki jelas sedih dan menangis hebat, tetapi syukurlah setidaknya jasadnya ditemukan dan bisa dikebumikan dengan layak.

Misteri selanjutnya adalah pita kuning dalam penglihatan Kyun Jo, muncul dugaan adalah sosok misterius yang berusha menyesatkan pendaki yang melalui jalur ilegal eperti kasus kakek di episode pertama.

Preview episode ke 3 juga menunjukkan sosok misterius yang menjumpai tim jagawana jirisan pemula Lee Da-Won, dari samar-samar saya menduga wajahnya dalah Kyun Ho padahal ia sedang terbaring koma di rumah sakit, apakah ini sukma kyun ho? konon katanya ketika seseorang koma atau mati suri arwah, sukma atau ruh nya bisa traveling.

Kita nantikan episode 3.


Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 3
Di episode 3 terjadi kasus hilangnya warga lokal yang sedang mendaki gunung jirisan bernama nenek Geum-Rye, padahal beliau dikenal paham seluk beluk gunung jirisan karena sejak kecil sudah tinggal di sini.

Saat sedang memberi sesembahan memperingati kepergian sang ibu, nenek Geum Rye hilang dan ditemukan oleh Kyun Jo dan Yi Gang di dekat sungai Baektogol penyebab halusinasi setelah meminum yoghurt yang diracuni, sayang sekali sang nenek ditemukan sudah dalam kondisi meninggal.

Dalam episode ini Khun Jo bertemu denga rombongan Tentara Nasional Korea Selatan yang sedang latihan, ternyata sang kapten adalah mantan anak buah Kang Kyun Jo saat masih di militer.

Terungkap penyebab ia memutuskan jadi Jagawana wabilkhusus di gunung Jiri, karena kematian anak buahnya saat sedang latihan, saat itu pula ia mulai mendapat kemampuan "cenayang"  kang Hyun Jo ini bisa dibilang anak Indigo ya.

Fakta menarik lainnya, Hyun Jo mulai sadar, rentetan kecelakaan, pendaki yang hilang dan ditemukan meninggal tidak sepenuhnya terjadi karena insiden namun mengerucut bahwa ada orang yang sengaja menyababkan rentetan peristiwa tersebut.

Sebut saja pita kuning yang dipindahkan di jaur ilegal, mestinya mengarah ke puncak namun justru menuju jurang, kasus keracunan dan halusinasi akibat minum yogurt yang menimpa nenek Geun Rye, Letnan Ahn dan anak buah Hyun Jo di sama lalu juga disebabkan oleh orang yang sama.

Setidaknya kita sudah tahu arah misterinya, tingga tunggu waktu satu persatu fakta akan mengungkap sosok misterius yang menjadi pembunuh berantai di gunun jirisan yang masih eksis jadi psikopat ini.

Dugaan saya akan ada plot twist, bisa jadi sosok misterius pembunuh berantai di gunung Jirisan adalah anggota jagawana, siapa dia?



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 4
Untuk kali pertama pada episode 4 ditampilkan penampakan supranatural kepada orang awam, Lee Da-Won si anak baru melihat rekaman kamera pengawas dan diperlihatkan ranting yang berpindah secara misterius, Yi gang lalu menyadari akan ada korban kejahatan lagi, beruntung bisa diantisipasi.

masih menggunakan modus yang sama meracuni pendaki dengan yoghurt beracun, korbanya kali ini adalah seorang pendaki yang biasa mencari tanaman herbal, si pendaki juga melihat sosok misterius yang mengejar Lee Da Won dengan jubal jagawana musim dingin yang wajahnya dikenali sebagai Hyun Jo padahal orang yang dimaksud  sedang terbaring koma di rumah sakit.

Flashback ke 2018 ada kasus kematian pemburu hewan liar akibat bom rakitan untuk memburu beruang di masa lalu.

Terduga pelaku adalah sepupu Lee Yang-Sun yang mendapat bom dari sang paman yang pernah tergabung dalam tim penyisir taman nasional jirisan.

Hyun Jo sudah mendapat penglihatan namun sayang datang terlalu awal dan gagal mencegah kematian sang pendaki.

Misteri sosok yang menyesatkan dan mencelakai para pendaki mengarah pada sang kapten Jo Dae-Jin, dari sarung tangan, wajah dan catatan kerja yang sedang diselidiki oleh Yi Gang.

Sang kapten konsisten sejak tahun 2015 sedang cuti saat terjadi peristiwa pendaki yang hilang atau kecelakaan.

Plot Jirisan bergaya maju mundur, untuk sobat yang bingung membedakan mana present day atau masa sekarang dan flashback atau masa lalu, perhatikan lebar layar, kalau full lebar artinya plot sedang bercerita masa sekarang dan kalau menciut berarti sedang flashback ke masa lalu. 



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 5-6
coming soon



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 7-8
coming soon



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 9-10
coming soon



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 11-12
coming soon



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 13-14
coming soon



Detail dan Review Drama Korea Adventure Jirisan 2021 episode 15-16
coming soon



Link Drama Korea Adventure Jirisan 2021 sub Indo klik di sini.


Upcoming search jirisan mydramalist, download drama jirisan sub indo, jirisan drakor kapan tayang, jirisan netflix, jirisan tayang dimana, jirisan iqiyi, ju ji hoon, pemain drama jirisan.


Download drama korea jirisan, genre jirisan, jirisan mydramalist, pemain drama jirisan, pemeran jirisan, ju ji hoon, jirisan kdrama pemeran, jirisan pemain.