MAHASISWA ITS CIPTAKAN ALAT MUSIK VIRTUAL BAGI ANAK JALANAN


Tiga mahasiswa ITS kembali melahirkan alat musik berbasis teknologi. Kali ini, adalah Ilvy Wiliyanti, Adista Dinastari bersama Chervilia Pradita yang berhasil menginovasikan cahaya menjadi sebuah permainan yang menyenangkan. Permainan ini kemudian dikenalkan pada anak jalanan di Sanggar Alang Alang demi meningkatkan popularitas mereka dikalangan masyarakat. Sabtu (24/12)

Dikatakan Ilvy, dengan memanfaatkan cahaya, alat ini mampu menghasilkan tujuh tangga nada lengkap. Alat yang diberi nama Laser Instrumental ini dapat digunakan menjadi instrumen virtual untuk mengiringi lagu yang akan dimainkan anak anak Sanggar Alang Alang ketika sedang berpentas. "Alat ini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton sehingga menjadi nilai lebih bagi anak anak tersebut," tuturnya. 


Kreasi teknologi ini, sebelum ditujukan bagi anak anak jalanan, ternyata pernah memenangkan juara harapan pertama dari lomba karya tulis ilmiah tingkat nasional yang diadakan oleh mahasiswa bidikmisi seluruh indonesia. Dalam lomba yang dihelat oleh Paguyuban Mahasiswa Bidik Misi (PAMADIKSI) Universitas Negeri Jember ini, Ilvy dan timnya beroleh kesempatan berkenalan dengan berbagai peserta dari luar kota. 

Alat yang berbentuk seperti harpa ini sempat gagal di Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS). Dikatakan Ilvi, alat tersebut masih butuh perbaikan di beberapa bidang, termasuk desain. "Kami butuh inovasi desain kemasan agar alat musik ini mampu mewarnai dunia seni dan menjadi daya dukung di sanggar alang-alang," ucap menutup penjelasannya. (nov/ven)

sumber: https://www.its.ac.id/berita/101270/en

Artikel Terkait

Previous
Next Post »