Review Drama Extraordinary Attorney Woo Kisah Woo Young-woo Pengacara ASD Pertama di Korea

 


Campusnesia.co.id - Sebuah drama korea berjudul  Extraordinary Attorney Woo  yang dibintangi Park Eun-Bin menyita perhatian, tentang seorang pengacara dengan  Autism Spectrum Disorder namun berhasil menjadi pembela hukum yang Luar Biasa, mengingatkan kita pada

drama korea tahun 2013 yang dibintangi oleh Joo Won dan Moon Chae Won dan diadaptasi jadi series Netflix versi Hollywood tahun 2017.

Extraordinary Attorney Woo dalam bahasa korea Hangul: 변호사 adalah serial televisi Korea Selatan yang sedang berlangsung yang dibintangi oleh Park Eun-bin sebagai pemeran utama, bersama dengan Kang Tae-oh dan Kang Ki-young. Ini tayang perdana di ENA pada 29 Juni 2022, dan tayang setiap Rabu dan Kamis pukul 21:00 (KST). Drama ini juga tersedia untuk streaming di Netflix di wilayah tertentu.

Syuting serial ini akan selesai pada 14 Juli 2022. Pada tanggal 14 Juli, dilaporkan bahwa hak untuk remake drama akan dibeli.

Extraordinary Attorney Woo disutradarai oleh Yu In-Sik, naskah skenario ditulis oleh Moon Ji-Won, tayang lewat streaming di Netflix dan ENA. Direncakan akan tayang sebanyak 16 Episode mulai Tanggal 29 Juni hingga 18 Agustus 2022 setiap hari Rabu dan Kamis pukul. 21:00 waktu korea selatan.


Sinopsis drama korea Extraordinary Attorney Woo
Woo Young-Woo (Park Eun-Bin) sangat pintar dan dia juga memiliki gangguan spektrum autisme. Dia tidak pernah melupakan apa yang dia lihat, tetapi dia kurang dalam keterampilan sosial dan empati. Woo Young-Woo mulai bekerja sebagai pengacara magang di sebuah firma hukum besar. Saat bekerja di sana, dia menghadapi prasangka dan irasionalitas terhadapnya, tetapi dia memecahkan kasus dengan perspektif uniknya sendiri dan tumbuh sebagai pengacara.

Extraordinary Attorney Woo menceritakan kisah Woo Young-woo (Park Eun-bin), seorang pengacara dengan gangguan spektrum autisme (ASD), bekerja di sebuah firma hukum besar. Dia memiliki IQ tinggi 164, memori yang luar biasa, dan cara berpikir kreatif, namun dia memiliki kecerdasan emosional yang rendah dan keterampilan sosial yang buruk.

Mengutip laman halodoc.comAutism spectrum disorder (ASD) atau yang lebih sering disebut autisme merupakan gangguan perkembangan saraf. Gangguan tersebut memengaruhi perkembangan bahasa dan kemampuan seorang anak untuk berkomunikasi, berinteraksi, serta berperilaku.

ukan hanya autisme, ASD juga mencakup sindrom Asperger, sindrom Heller, dan gangguan perkembangan pervasif (PPD-NOS). Perlu diingat bahwa autisme bukanlah penyakit, melainkan kondisi di mana otak bekerja dengan cara yang berbeda dari orang lain.

Mereka yang menyandang autisme dapat mengalami kesulitan memahami apa yang orang lain pikirkan dan rasakan. Hal ini membuat mereka sulit untuk mengekspresikan diri. Baik dengan kata-kata atau melalui gerak tubuh, ekspresi wajah, dan sentuhan.

Selain itu, penyandang autisme juga mungkin akan memiliki kendala saat belajar. Keterampilan mereka mungkin berkembang tidak merata. Misalnya ketika penyandang autisme memiliki kesulitan berkomunikasi, bisa saja dirinya sangat pandai dalam seni, musik, memori, hingga matematika.  



Pemain dan Pemeran Extraordinary Attorney Woo
Park Eun-bin sebagai Woo Young-woo
Pengacara pemula di firma hukum Hanbada. Dia adalah pengacara ASD pertama di Korea.

Kang Tae-oh sebagai Lee Joon-ho
Seorang karyawan di tim hukum Hanbada

Kang Ki-young sebagai Jung Myung-seok
Seorang pengacara senior di Hanbada dan mentor Woo Young-woo.

Jeon Bae-soo sebagai Woo Gwang-ho
Ayah tunggal Woo Young-woo.

Baek Ji-won sebagai Han Seon-young
CEO Hanbada.

Ha Yoon-kyung sebagai Choi Soo-yeon
Teman sekelas dan kolega sekolah hukum Woo Young-woo di Hanbada.

Joo Jong-hyuk sebagai Kwon Min-soo
Rekan Woo Young-woo di Hanbada.

Jin Kyung sebagai Tae Soo-mi
CEO Kantor Hukum Taesan.

Joo Hyun-young sebagai Dong Geu-ra-mi
Teman dekat Woo Young-woo.

Im Sung-jae sebagai Kim Min-shik
Pemilik pub tempat Dong Geu-ra-mi bekerja.

Cameo Koo Kyo-hwan


Poster drama korea Extraordinary Attorney Woo


Trailer drama korea Extraordinary Attorney Woo




Original soundtrack Extraordinary Attorney Woo
1. "Brave" (용기) - Kim Jong-wan
2. "Beyond My Dreams" (상상) - Sunwoojunga




Review drama korea Extraordinary Attorney Woo
Selesai nonton episode pertama dan satu kata "heartwarming" vibenya hangat dan membuat hati penuh. Openingnya mengingatkan pada drama Netflix tahun lalu Start Up ceria dan penuh energi positif.

Park Eun-bin sebagai Woo Young-woo tampil apik membawakan seorang pengacara dengan kebutuhan khusus. Kasus pertama saat ia bekerja di firma hukum Hannada disajikan penuh twist. Diawali dengan harapan, dijatuhkan dengan kejadian tak terduga dan diakhiri dengan ending comeback yang sempurna.

Kekurangan woo young woo dalam bersosialisasi memiliki sisi kelebihan yaitu attention to detail, mampu melihat sisi yang tak terlihat bahkan oleh normal sekalipun dan fokus pada detail-detail kecil yang terlewatkan oleh orang kebanyakan.


Sinopsis extraordinary attorney woo episode 1

Kasus pertama woo young woo adalah dugaan niat pembunuhan seorang istri terhadap suaminya yang menderita demensia, siapa sangka sepasang suami istri tersebut adalah pemilik rumah kontrak tempat young woo kecil dengan ayahnya di scene pembuka, semua jadi emosional karena kenangan masa lalu namun selesai jadi penuh haru dan kasus awal yang seru.

Extraordinary Attorney Woo sangat menjanjikan dan layak untuk nonton episode selanjutnya bakal seperti apa kasus-kasus yang dihadapi pengacara spesial ini dan bagaimana ia mengatasinya dengan segala keterbatasan dan kelebihannya.

Nantikan review kami selanjutnya.



Extraordinary attorney woo genre bisa dikategorikan sebagai drama hukum dan drama dunia kerja.

Link streaming drama korea drakor Extraordinary Attorney Woo sub indo legal via Netflix  klik di sini. 

Untuk sobat yang mencari dramaqu extraordinary attorney woo atau extraordinary attorney woo drakorindo lebih baik nonton yang legal saja di Netflix ya.


**konten ini juga terbit di laman koreatainment.com

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon