Daftar 12 Upcoming Film Superhero dan Laga Tayang Tahun 2022, Catat Tanggal Mainnya



Campusnesia.co.id - Tahun 2022 sudah di depan mata, menggantikan tahun penuh optimisnya dan kebangkitan 2021.

Sepanjang dua belas bulan di tahun dua kosong dua satu, kita disajikan banyak film-film menarik bertema super hero, sebut saja yang masih Hype Spider-Man No Way Home dengan kemunculan Multiverse di MCU, Ethernal, Shangchi, Venom, Snake Eyes, Rorouni Kenshin dll.

Dan sobat pecinta film khususnya genre super hero dan laga perlu menyiapkan diri karena tahun 2022 akan hadir sederet film paling diantisipasi kehadirannya, apa saja? yuk simak daftarnya.


1. Film Morbius 
Tayang tanggal 28 Januari 2022


Morbius adalah film pahlawan super Amerika Serikat tahun 2022 yang didasarkan karakter Marvel Comics bernama sama. Film ini diproduksi Columbia Pictures dengan kerja sama Marvel dan disalurkan Sony Pictures Releasing. 

Morbius dijadwalkan akan ditayangkan di Amerika Serikat pada 19 Maret 2021 setelah sempat diundur karena pandemi COVID-19.

Pemeran film Morbius Jared Leto sebagai Michael Morbius, Matt Smith sebagai Loxias Crown, Adria Arjona sebagai Martine Bancroft, tunangan Morbius, Jared Harris sebagai mentor Morbius, Al Madrigal sebagai Alberto Rodriguez, agen FBI yang memburu Michael Morbius, Tyrese Gibson sebagai Simon Stroud, agen FBI yang memburu Michael Morbius


2. Film The Batman 
Tayang tanggal 4 Maret 2022


The Batman adalah sebuah film superhero Amerika yang akan datang berdasarkan karakter DC Comics bernama sama. Diproduksi oleh DC Films, 6th & Idaho, dan Dylan Clark Productions, dan akan didistribusikan oleh Warner Bros. Pictures, film ini adalah reboot dari franchise film Batman. 

Film ini disutradarai oleh Matt Reeves, yang menulis skenario dengan Peter Craig. Film ini dibintangi Robert Pattinson sebagai Bruce Wayne / Batman, bersama Zoë Kravitz, Paul Dano, Jeffrey Wright, John Turturro, Peter Sarsgaard, Andy Serkis, dan Colin Farrell. Menceritakan tentang Batman di tahun keduanya memerangi kejahatan, film tersebut melihat Batman mengungkap korupsi di Kota Gotham saat mengejar The Riddler (Paul Dano), seorang pembunuh berantai yang menargetkan orang elit di Gotham.

Ben Affleck, yang memerankan Batman di DC Extended Universe (DCEU), ditetapkan untuk menyutradarai, memproduksi, menulis bersama, dan membintangi The Batman pada tahun 2014, tetapi pada tahun 2017 ia memilih untuk tidak menyutradarai karena ketidakpuasan dengan skenarionya sendiri. 

Matt Reeves dipekerjakan untuk mengambil alih dan mengerjakan ulang cerita Ben Affleck untuk fokus pada Batman yang lebih muda. Ia berusaha untuk mengeksplorasi Batman sebagai detektif lebih dari film Batman sebelumnya, terinspirasi oleh buku komik "Batman: Year One" (1987), The Long Halloween (1996-1997), dan Ego (2000). 

Ben meninggalkan The Batman sepenuhnya pada Januari 2019 dan koneksi ke DCEU telah dihapus. Robert Pattinson berperan pada Mei 2019, dengan casting lebih lanjut di akhir tahun itu. Pengambilan gambar utama berlangsung di Inggris Raya dan Chicago, berlangsung dari Januari 2020 hingga Maret 2021.

The Batman dijadwalkan rilis pada Juni 2021, tetapi produksi ditunda antara Maret dan September 2020 karena pandemi COVID-19. Film ini dijadwalkan untuk rilis di Amerika Serikat pada 4 Maret 2022. Dua sekuel direncanakan dan dua serial televisi spin-off sedang dalam pengembangan untuk HBO Max.

Selama tahun kedua memerangi kejahatan, Batman mengejar Riddler, seorang pembunuh berantai yang menargetkan warga elit di Kota Gotham. 

Dia mengungkap korupsi yang menghubungkan keluarganya sendiri selama penyelidikan dan dipaksa untuk membuat sekutu baru untuk menangkap Riddler dan membawa koruptor ke pengadilan.

Pemeran film The Batman diantaranya Robert Pattinson sebagai Bruce Wayne / Batman, Zoë Kravitz sebagai Selina Kyle / Catwoman, Paul Dano sebagai Edward Nashton / Riddler, Jeffrey Wright sebagai James Gordon, John Turturro sebagai Carmine Falcone, Peter Sarsgaard sebagai Gil Colson, Andy Serkis sebagai Alfred Pennyworth, Colin Farrell sebagai Oswald "Oz" Cobblepot / Penguin, Jayme Lawson sebagai Bella Reål, Barry Keoghan sebagai Stanley Merkel dan Alex Ferns sebagai Komisaris Pete Savage



3. Film Doctor Strange: in The Multiverse of Madness 
Tayang tanggal 6 Mei 2022


Doctor Strange in the Multiverse of Madness adalah film adiwira Amerika Serikat mendatang yang didasarkan dari watak Marvel Comics Doctor Strange. Film ini diproduksi oleh Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures. Film ini diniatkan sebagai sekuel Doctor Strange (2016) dan film ke-28 Marvel Cinematic Universe (MCU). 

The film is directed by Sam Raimi from a script written by Jade Bartlett and Michael Waldron, and stars Benedict Cumberbatch as Stephen Strange, alongside Elizabeth Olsen, Benedict Wong, Rachel McAdams, Chiwetel Ejiofor, and Xochitl Gomez,Tobey Maguire. In the film, Strange unleashes an unspeakable evil as he faces a friend-turned-enemy.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness dijadwalkan ditayangkan di Amerika Serikat pada 6 Mei 2022, sebagai bagian dari Phase Four MCU. Penampilan Special dari Andrew Russell Garfield Sebagai The Mutan-Spider


4. Film Thor: Love and Thunder
Tayang tanggal 8 Juli 2022



Thor: Love and Thunder adalah sebuah film adiwira Amerika Serikat yang berdasarkan pada karakter Marvel Comics Thor, diproduksi oleh Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures. 

Film tersebut ditujukan sebagai sekuel langsung dari Thor: Ragnarok (2017) dan film ke-29 dalam Marvel Cinematic Universe (MCU). Film tersebut disutradarai oleh Taika Waititi, yang menulis skenarionya bersama dengan Jennifer Kaytin Robinson, dan menampilkan Chris Hemsworth sebagai Thor, bersama dengan Tessa Thompson, Natalie Portman, Christian Bale, Chris Pratt, Jaimie Alexander, Pom Klementieff, Dave Bautista, Karen Gillan, Sean Gunn, Jeff Goldblum, dan Vin Diesel.


5. Film Black Adam
Tayang tanggal 29 Juli 2022


Black Adam adalah film adiwira Amerika Serikat mendatang yang didasarkan dari watak DC Comics bernama sama. Film ini diproduksi oleh DC Films, New Line Cinema, Seven Bucks Productions, dan FlynnPictureCo., serta didistribusikan oleh Warner Bros. Pictures. 

Film ini diniatkan sebagai sempalan dari Shazam! (2019) dan film kesebelas DC Extended Universe (DCEU). Film ini disutradarai oleh Jaume Collet-Serra, ditulis oleh Adam Sztykiel dan Rory Haines & Sohrab Noshirvani, serta dibintangi Dwayne Johnson Teth-Adam/Black Adam bersama dengan Noah Centineo, Aldis Hodge, Sarah Shahi, Quintessa Swindell, dan Pierce Brosnan. Black Adam dijadwalkan ditayangkan di Amerika Serikat pada 29 Juli 2022.



6. Film Spider-Man: Across The Spider-Verse (Part 1) 
Tayang tanggal 7 Oktober 2022


Lanjutan Spider-Verse akan hadir dalam film Spider-Man: Across The Spider-Verse yang mana film keduanya ini akan terbagi dua babak dan kembali menghadirkan Spider-Man dari berbagai jagat. Direncanakan rilis 7 Oktober 2022. Jangan lewatkan guys.


7. Film The Flash
Tayang tanggal 4 November 2022


The Flash adalah film adiwira AMerika Serikat mendatang yang didasarkan dari watak DC Comics bernama sama. Film ini diproduksi oleh DC Films, The Disco Factory, dan Double Dream, serta didistribusikan oleh Warner Bros. Pictures, film ini direncanakan sebagai film ke-12 DC Extended Universe (DCEU). 

Film ini disutradarai Andy Muschietti dari naskah karya Christina Hodson, dan dibintangi oleh Ezra Miller sebagai Barry Allen / The Flash bersama Ben Affleck, Michael Keaton, Sasha Calle, Kiersey Clemons, Maribel VerdĂș, dan Ron Livingston. 

Film The Flash ini, akan mengisahkan ketika Barry Allen melakukan time travel ke waktu ibunya dibunuh, yang akan membawa sebuah konsekuensi. The Flash dijadwalkan ditayangkan di Amerika Serikat pada 4 November 2022.


8. Film Black Panther: Wakanda Forever
Tayang tanggal 11 November 2022


Film Black Panther 2 yang berjudul Wakanda Forever akan lebih banyak fokus ke negara Wakanda dan legendanya. Film yang menjadikan Shuri sebagai tokoh utama ini akan rilis pada 11 November 2022.


9. Film Aquaman and The Lost Kingdom
Tayang 16 Desember 2022


Aquaman and the Lost Kingdom adalah film adiwira Amerika Serikat mendatang yang didasarkan dari watak DC Comics Aquaman. Film ini diproduksi DC Films, The Safran Company, dab Atomic Monster Productions, serta didistribusikan Warner Bros. Pictures. 

Film ini dikabarkan bakal jadi menjadi sekuel Aquaman (2018) dan film ke-13 DC Extended Universe (DCEU). Film ini disutradartai James Wan dari naskah yang ditulis David Leslie Johnson-McGoldrick, dan dibintangi Jason Momoa as Arthur Curry / Aquaman alongside Amber Heard, Patrick Wilson, Dolph Lundgren, and Yahya Abdul-Mateen II.

Aquaman and the Lost Kingdom is scheduled to be released on December 16, 2022.


10. Film Sri Asih
Tayang tahun 2022 TBA


Sri Asih adalah sebuah film laga hidup pahlawan super Indonesia yang disutradarai oleh Upi. Film ini diadaptasi dari seri buku komik klasik Indonesia, Sri Asih karya R. A. Kosasih. Film kedua dari Jagat Sinema Bumilangit setelah Gundala (2019), biasanya dijadwalkan rilis pada tahun 2020, tetapi ditunda hingga tahun 2022 karena pandemi COVID-19.

Pemeran film Sri Asih diantaranya  Pevita Pearce sebagai Nani Wijaya/Sri Asih, Ario Bayu sebagai Ghani Zulham/Ghazul, Raline Shah, Jefri Nichol, Randy Pangalila, Sophia Latjuba, Dimas Anggara dan Ganindra Bimo.

Film ini telah dipersiapkan sejak tahun 2019. Joko Anwar bergabung dengan proyek tersebut sebagai penulis skenario bersama Upi di samping perannya sebagai produser eksekutif di Jagat Sinema Bumilangit. Pada September 2020, Joko Anwar mengonfirmasi bahwa aktor peraih Piala Citra akan berperan sebagai penjahat Sri Asih dalam film tersebut, meski namanya masih belum diumumkan.

Pengambilan gambar utama film ini dimulai pada 18 November 2020, setelah ditunda karena pandemi COVID-19. Syuting film tersebut kembali ditunda sementara pada bulan Desember 2020 dikarenakan pemeran utama film tersebut, Pevita Pearce positif terkena COVID-19. Film Sri Asih menyelesaikan syuting pada 1 April 2021 dengan total 67 hari.

Sri Asih semula dijadwalkan ditayangkan pada November 2020, tetapi diundurkan hingga 2022 karena membutuhkan persiapan yang lebih matang.


11. Film Satria Dewa: Gatotkaca
Tayang tahun 2022 TBA



Satria Dewa: Gatotkaca adalah sebuah film aksi laga hidup Indonesia mendatang yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film ini merupakan produksi pertama Satria Dewa Studio. Film ini didasari dari tokoh pewayangan Gatotkaca yang menceritakan tentang titisan dari tokoh tersebut. Karakter utamanya sendiri diperankan oleh Rizky Nazar. Film ini akan menjadi awal dari Jagat Satria Dewa.

Pemeran Film Satria Dewa: Gatotkaca diantaranya Rizky Nazar sebagai Yuda, Yasmin Napper sebagai Agni, Jerome Kurnia sebagai Erlangga, Zsazsa Utari sebagai Quinn, Axel Matthew Thomas sebagai Nathan, Wimala sebagai Arimbi, Cecep Arif Rahman sebagai Pandega, Omar Daniel sebagai Dananjaya, Ali Fikry sebagai Gege, Edward Akbar sebagai Arya, Yayan Ruhian sebagai Beceng, Ismi Melinda sebagai Preman Cewe, Yati Surachman sebagai Bu Mripat, Aghniny Haque sebagai Polisi.

Pada tahun 2019, film Satria Dewa: Gatotkaca disutradarai oleh Charles Gozali. Ia bahkan sudah membuat teaser trailer film tersebut yang dirilis pada tahun 2019. Namun pada tahun 2020, Charles Gozali mundur dan kursi penyutradaraan digantikan oleh Hanung Bramantyo yang sebelumnya hampir menggarap film Gundala.

Tak hanya sutradara, tiga pemain yang direncanakan muncul di film tersebut diantaranya Didi Kempot, Ashraf Sinclair, dan Dwi Sasono gagal muncul. Dwi Sasono terpaksa batal ikut serta dikarenakan ia terjerat kasus narkoba, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada 18 Februari 2020 dan Didi Kempot meninggal dunia pada 5 Mei 2020 lalu. Peran mereka pun digantikan oleh aktor lain.

Film ini menghabiskan biaya produksi Rp24 Milliar.

Pemeran Gatotkaca alias Yudha diperankan oleh Rizky Nazar. Rizky Nazar diumumkan pada 26 Januari 2020 di acara Gatotkaca Takeoff.

Kostum untuk film Satria Dewa: Gatotkaca dibuat secara spesial. Dari penuturan Rene Ishak, selaku produser, mereka mendatangkan khusus penjahit dari Perancis. Bahkan, penjahit itu disebut sama dengan yang menjahit kostum untuk film hollywood, Daredevil

Film ini melakukan syuting ditengah pandemi pada 6 Agustus 2020. Sempat tertunda selama 2 bulan kemudian dilanjutkan kembali.

Tempat syuting utama film Gatotkaca berlokasi di Studio Gamplong tepatnya di Sleman, Yogyakarta. Hanung Bramantyo membagikan sebuah foto set syuting film ini yang memperlihatkan situs bersejarah di Jogja, Taman Sari. Tempat itu menjadi salah satu kawasan yang menyimpan sejarah peradaban Keraton yang nantinya akan terbuka untuk umum.

Teaser trailer pertama diunggah pada 21 Februari 2019, sementara teaser trailer penggoda kedua diunggah pada 10 April. Dibutuhkan biaya sekitar Rp1 miliar dan waktu setahun hanya untuk membuat teaser trailer pertama. Kisah wayang bakal segera hadir di film Semesta Satria Dewa. Tak cukup di situ, Promosi film yang diproduseri oleh Rene Iskak dan disutradarai oleh Hanung Bramantyo itu juga bakal diikuti dengan seri game mobile.


12. Film Ben & Jody 
Tayang tanggal  27 Januari 2022


Ben & Jody adalah film drama aksi petualangan Indonesia tahun 2022 produksi Visinema Pictures yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko. Film tersebut menampilkan cerita baru dalam semesta Filosofi Kopi yang didasarkan dari novel berjudul sama karya Dee Lestari.

Sejak memutuskan keluar dari Filosofi Kopi, Ben (Chicco Jerikho) tinggal di kampung halamannya dan aktif membela kelompok petani yang lahannya diserobot Perusahaan. Di waktu bersamaan Jody (Rio Dewanto) mempersiapkan konsep baru Filosofi Kopi yang akan segera launching. 

Menjelang acara peluncuran, Ben yang dijadwalkan hadir tiba - tiba menghilang. Jody berangkat mencari Ben. Demi menyelamatkan Ben, mereka berhadapan dengan petualangan hidup dan mati melawan gerombolan pembalak liar pimpinan Tubir (Yayan Ruhian), sampai pertemuannya dengan kelompok kampung adat yang mengubah peta perlawanan mereka.

Pemeran Film Ben & Jody 2022
Chicco Jerikho sebagai Ben
Rio Dewanto sebagai Jody
Yayan Ruhian sebagai Aa Tubir
Hana Prinantina sebagai Rinjani
Arswendi Nasution sebagai Pak Hasan
Aghniny Haque sebagai Tambora
Luna Maya sebagai Tarra
Muzakki Ramdhan sebagai Musang
Ruth Marini sebagai Mak Lis
Yayu Unru sebagai Pak Hamid
Reza Hilman sebagai Jago
Faris Alfarizi sebagai Getem
Bebeto Leutualy sebagai Encek
Ari Lesmana sebagai Gele
Ricky Saldian sebagai Pencor
Muhammad Aga sebagai Aga
Aufa Dien Assagaf sebagai Aldy


Itu tadi sobat Campusnesia, Daftar 12 Upcoming Film Superhero dan Laga Tayang Tahun 2022, Catat Tanggal Mainnya, mana nih yang paling kalian tunggu kehadirannya, tulis di kolom komentar ya.


Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon