Sinopsis dan Review Drama Korea Vagabond 2019, Gabungan Jason Bourne dan Mission Impossible ala Korea



Campusnesia.co.id – Baru-baru ini saya menonton drama korea bergenre laga yang heboh akhir tahun lalu, yup Vagabond  yang dibintangi oleh Lee Seung Gi yang terkenal lewat drama korea My Girl Friend is Gumiho 2010 dan Bae Suzy yang cakepnya kelewatan, keduanya bak lagi reunian setelah kebersamaanya dalam drama Gu Family Book yang tayang tahun 2013 silam.

Drama Vagabond disutradari oleh  Yoo In-sik, yang juga menyutradarai drama laris lain seperti Mr. Cop dan Dr. Romantic selama 2 session.  Untuk Skenario ditulis oleh Jang Young-chul dan Jung Kyung-soon.

Dikerjakan oleh Rumah produksi Celltrion Entertainment dan Sony Pictures Television, Vagabond menelan biaya produksi sebesar  ₩25 miliar atau setara dengan Rp 301.295.191.250,00 Rupiah Indonesia, besar banget kan.

Tayang sebanyak 16 episode ditayangkan di saluran SBS sejak 20 September  hingga 23 November 2019. Untuk internasional kita bisa menontonya secara streaming  lewat layanan video on demand Netflix.

Aktris dan Aktor Pemeran Vagabond
Jajaran pemainya tak tanggung-tanggung, Lee Seung-gi sebagai Cha Dal-gun Seorang pemeran pengganti laga yang terlibat dalam konspirasi besar setelah kecelakaan pesawat misterius beradu akting dengan Bae Suzy sebagai Go Hae-ri, Seorang agen Badan Intelijen Nasional yang memilih kehidupan sebagai seorang pegawai negeri untuk menghidupi keluarganya tetapi akhirnya menjadi seorang agen rahasia. Ada juga penampilan khusus Moon Hoo-jin sebagai Cha Hoon Keponakan Cha Dal-Gun di episode 1.

Selain itu ada juga nama-nama besar lain seperti  Shin Sung-rok sebagai Ki Tae-woong, Baek Yoon-sik sebagai Presiden Korea Selatan, Moon Sung-keun sebagai Perdana Menteri Korea Selatan, Kim Min-jong sebagai Sekretaris Urusan Sipil. Lee Ki-young sebagai Kang Joo-chul atau Direktur NIS, Jung Man-sik sebagai Min Jae-sik Direktur ke-7 NIS dan Hwang Bo-ra sebagai Gong Hwa-sook Staf NIS.


Akting yang memukau juga ditampilkan oleh Lee Geung-young sebagai Edward Park (nama Korea: Park Ki-pyo) Kepala D.K.P (Dynamic KP), grup dari Dynamic Systems Corporation dan Moon Jeong-hee sebagai Jessica Lee Presiden John & Mark yang bertanggung jawab di Asia sang antagonis.

Sinopsis dan Review Vagabond
Sebuah kecelakaan pesawat misterius menewaskan lebih dari 200 warga sipil termasuk keponakan Cha Dal-gun (Lee Seung-gi). Bertekad untuk mencari tahu kebenaran di balik kecelakaan itu, Cha Dal-gun melakukan penyelidikan yang membawanya ke jaringan korupsi yang rumit. Hidupnya pun terhubung dengan Go Hae-ri (Bae Suzy) yang merupakan seorang agen rahasia untuk Badan Intelijen Nasional (NIS).

Walau sudah tayang sejak akhir tahun lalu, namun saya memutuskan baru menonton bulan Mei 2020 ini, tujuannya agar lebik obyektif dalam membuat review dan lebih bisa menikmati ketika orang-orang sidah tidak larut lagi dalam hype drama aksi ini.
Dari trailer yang beredar saja sudah bisa ditebak, drama ini bakal penuh adegan laga apalagi Vagabong merupakan hasil kerja sama dengan Netflix pasti menuntut kualitas yang terbaik, wajar penayangannya sepmat tertunda.

Awalnya dijadwalkan tayang pada akhir 2018, drama ini ditunda kembali menjadi Mei 2019 dan sekali lagi ditunda karena masalah jadwal syuting dan kesepakatan yang tertunda dengan Netflix. Pada akhirnya drama ini telah mengudara pada bulan September 2019.

Pembacaan naskah pertama dilakukan pada 2 Juni 2018. Pembuatan film dimulai pada Juni 2018 dan seri ini sepenuhnya merupakan pra-produksi. Syuting di luar negeri dilakukan di Portugal dan Maroko.



Mirip Jason Bourne
Jika kamu penyuka film dengan tema intelijen maka vagabond adalah drama yang cocok untuk dinikmati. Kisahnya mengingatkan saya pada gaya bertutur dalam film franchise Jason Bourne, adegan kejar-kejaran, baku tembak  ledaka n di mana-mana disajikan dalam setiap episodenya.

Konspirasi ala Mission Imposible
Jangan kaget dan lelah, hampir setiap episode kita akan diajak menelusi perjuangan Chal Dal Gun  dan Go Hae Ri dalam mengungkap dalang penyebab pesawat yang meledak di udara. Twist dalam setiap episodenya akan membuat kita bergumam dalam hati..oh ternyata gitu..

Semua orang dalam pemerintahan terlibat, tidak ada yang bersih dan Chal Dal Gun bersama Go Hae Ri seakan harus berjuang sendirian melawan satu negara dengan konspirasi tingkat atas, rasanya...mustahil teroris sebenarnya akan terungkap.

Bae Suzy Cantik Banget
Salah satu hal yang mencuri perhatian selain jalan cerita dan aksi laganya, Vagabond dengan sangat baik menampilkan Bae Suzy. Hanya ada satu kata untuk mantan personel Miss A ini, Cantik Banget!

Vagabond Musim 2
Saking serunya drama vagabond, banyak yang bertanya di internet apakah akan ada vagabond session 2? Produser dari studio yang memproduksi Vagabond, Celltrion Entertainment, akhirnya buka suara soal kemungkinan adanya musim kedua drama tersebut.

Dilansir dari Soompi, Senin (25/11/2019), ternyata Vagabond sejak awal memang dirancang untuk memiliki musim kedua.m"Itu (Vagabond) direncanakan dan diproduksi dengan musim kedua yang telah dipikirkan," tutur sumber anonim ini.

Namun, masih ada sejumlah hal yang harus dipertimbangkan sebelum musim kedua ini benar-benar diproduksi. "Musim kedua belum dikonfirmasi dan saat ini tengah dipertimbangkan. Kami sedang memeriksa jadwal para aktor, penulis, dan sutradara," tutur sumber ini menambahkan. Ia juga menceritakan tentang proses pembuatan Vagabond pertama yang terbilang sangat panjang.

"Periode produksi sangat panjang, jadi semua orang merasa lega sekaligus sedih. Masa produksi mencapai 11 bulan, dan bila menghitung masa perencanaan, menjadi jauh lebih panjang lagi," kata dia.

Ending Vagabond
Episode final Vagabond terbilang menggantung, alias open ending. Tak heran, banyak penggemar yang berharap akan ada musim kedua dari drama thriller - spionase yang ditayangkan SBS ini.

Arti Vagabond
Penasaran dengan arti kata Vagabond yang menjadi judul drama laga ini? Makna harfiah menurut google translet adalah “gelandangan”.

Apa korelasi arti kata Vagabond sehingga menjadi judul drama yang dibintangi oleh Le Seung gi dan Bae Suzy ini? Menurut saya ini merujuk pada sebuah protokol dalam dunia intelijen dalam film. Ketika semua orang terlibat konspirasi dan tinggal kelompok kecil yang di dalamnya diisi tim  Kang Joo-chul , Cha Dal Gun dan Gong Hae Ri mereka harus beraksi secara rahasia dengan kode operasi Vagabond.

Ingat film Mission Impossible yang ke 4? Yang berjudul Ghost Protocol? Ethan Hunt dkk harus bergerak di bawah tanah untuk mengungkap penjahat dan berisiko disangkal sebagai agen pemerintah jika tertangkap oleh penjahat. Kurang lebih seperti itulah arti dan makna Vagabond dalam drama korea Vagabond.

Penulis: 
Achmad Munandar
korean drama enthusiast

Artikel Terkait

Previous
Next Post »