Cerita Manis Hasil Jual Madu kang Pahadi Hingga Berhasil Beli Mobil, Simak Tipsnya

 




Campusnesia.co.id - Apapun produk jualannya apabila ditelateni dan konsisten tentu akan membuahkan hasil, itulah salah satu kunci sukses dalam berdagang, setidaknya bagi seorang pemuda Dukuh Weron Desa Tegalharjo Trangkil Pati kang Pahadi. 

Ia mulai berjualan madu dari para peternak di daerah Gunung Wungkal Pati sebelum pandemi dan menemukam momentumnya justru saat pandemi merebak, dimana dalam konteks usaha banyak yang mengalami penurunan dalam penjualan. 

"Saya beli dari para peternak, dikemas dalam botol kaca berisi 460 ml, untuk pembeli dari luar kota kemasanya menggunakan botol plastik agar aman selama pengiriman" jelas pemuda ramah ini. 

Produlnya diberi label Madu Pak Bos Pasa, dahulu ia adalah penggemar Band Ungu dan sang vokalis Pasha. 

Untuk satu botol madu ternak (aneka flora) dibanderol dengan harga 50.000 rupiah dan khusus madu tawon klanceng 75.000 rupiah. 

Ia memanfaatkan jaringan pertemanan untuk promosi, gethok tular dari tetangga dan pembeli sebelumnya serta menawarkan dagangannya lewat sosial media facebook. 

Strateginya unik, beberapa kali posting tentang hal receh hingga mendapatkan interaksi dan engagement yang tinggi selanjunya diselingi dengan postingan promosi menawarkan produk madunya. 

Cara ini terbukti ampuh mendatangkan pembeli dari luar daerah walau saat ditanya ia mengatakan tak secara sengaja menerapkan strategi tersebut. 

"Saat pandemi kemarin sehari bisa laku 12-20 botol, masyarakat mengkonsumsi madu dengan tujuan meningkatkan daya tahan tubuh" ungkapnya mengisahkan penjualan madu di masa pandemi kemarin. 

Mungkin banyak yang menyepelekan jualan madu, nyatanya apa yang dilakukan kang Pahadi berhasil membuahkan hasil yang manis.

Dari tabungan dan hasil berjualan kini ia mampu membeli sebuah unit mobil pickup berwarna biru tua yang juga dijadikan sebagai alat transportasi mengantarkan pesanan ke pelanggan. 



Itu tadi sobat Campusnesia kisah sukses kang Pahadi yang telaten berjualan madu hingga bisa merasakan manis hasilnya untuk membeli mobil pickup. 

Bagi sobat Campusnesia yang berminat menjajal produk madu Pak Bos Pasa bisa membelinya lewat pesan Whatsapp semoga bermanfaat dan sampai jumpa.


Penulis: 
Nandar

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon