Solopeduli Raih Penghargaan Program Kesehatan Terbaik IFA Award 2021

 



Campusnesia.co.id - Dalam perhelatan penghargaan Fundraising Award  (IFA) 2021 yang di selenggarakan oleh Institute Fundraising Indonesia (IFI). Lembaga Amil Zakat (LAZ) Solopeduli kali ini dinobatkan sebagai LAZ dengan Program Kesehatan Terbaik.

Pengumuman pemenang Acara Penganugerahan IFA Award 2021 diselenggarakan secara langsung pada, Kamis (04/11/2021) di Hotel Aroso Bintaro.

“Terimakasih Kepada para donatur dan mitra strategis di Solopeduli, kali ini di ajang bergengsi IFA, Solopeduli mendapat award kategori fundraising kesehatan terbaik”. kata Direktur Utama Solopeduli, Sidik Ansori, S.Sos.I seusai acara penganugerahan IFA  Award.


Dalam Acara Penganugerahan IFA Awad 2021 terdapat 29 kategori penghargaan pada tahun ini. Penghargaan ini untuk kedua kalinya diselenggrakan oleh IFI setelah pada tahun 2020 menghadirkan 16 kategori penghargaan yang diselenggarakan secara online.

Sidik Anshori mengemukakan salah satu problem masyarakat saat ini salah satunya adalah problem kesehatan, dan tidak sedikit masyarakat dhuafa yang terkendala biaya untuk memperoleh tindakan agar kembali sembuh. 

Dan alhamdulillah selain dua klinik yang kita kelola, Solopeduli juga mempunyai program-program kesehatan lainnya yang bisa kita berikan kepada masyarakat.

Semoga dengan prestasi ini Allah Ridho dan selalu membimbing kita Solopeduli dalam menjalankan amanahnya. sekali lagi saya ucapkan banyak terimakasih kepada para donatur dan keluarga besar Solopeduli.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon